Ayam Bakar Kecap Spicy by Ummu Wajeeha
Harum, Lembut dan Gurih dengan Bumbu yang simpel dan Cara masaknya pun mudah.
::BAHAN :
AYAM Di Potong-potong
2 Ruas Jari Lengkuas di keprek
3 Lembar Daun Salam yang segar
1 sdt Gula Pasir
4 – 5 Sdm Kecap Manis
3 Gelas Air Putih
1 sdt Cabai Bubuk
1 sdt merica Hitam Halus
1 sdm Jahe yang Sudah di blender
1 Cube Chicken Knorr ( Bisa Pakai Kaldu bubuk Rasa Ayam /Royco / Masako )
::HALUSKAN :
6 Kemiri
4 Bawang putih
5 Bawang merah
::CARA MENGOLAHNYA :
>> Campurkan Semua BAHAN dan bumbu, KECUALI AYAM dan didihkan selama 10 menit
>> Masukkan AYAM dan masak hingga air menyusut dan KUAH mengental
>> Biarkan agak dingin supaya bumbu lebih meresap,
> BAKAR / Panggang sambil dibolak- balik Sambil diolesi bumbu bekas memasak tadi,
Selesai dan hidangkan dengan sambal kesukaan
*Ini saya pakai Happy call bakarnya bunda, lagi males pakai OVEN,
Kalau pakai Oven bakar selama 10 -15 menit dengan temperatur 180 derajat Celcius
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak #LEAyamBakarKecap