#reseplangsungenak
Bolu Jadoel merupakan jenis bolu yang tetap disukai meskipun saat ini ada banyak cake kekinian yang bermunculan. Resep ekonomis ini bisa dicoba untuk menambah variasi bakulan bagi teman-teman yang berjualan cake.
BOLU MARMER JADUL EKONOMIS
- 220 gr terigu protein rendah
- 15 gr susu bubuk
- 5 butir telur (kalau telurnya besar boleh gunakan 4 butir)
- 200 gr gula pasir
- ½ sdt vanila bubuk
- 1 sdt SP
- 180 gr margarin (cairkan)
- 2 sdm coklat bubuk
- Loyang ukuran 22 cm
Cara membuat:
- Campur terigu dan susu bubuk, sisihkan.
- Kocok telur, SP, vanila bubuk dan gula pasir hingga putih, kental dan berjejak.
- Masukkan campuran terigu dan susu bubuk secara bertahap dengan cara diayak, kocok sebentar dengan kecepatan paling rendah cukup asal rata.
- Masukkan margarin cair, aduk balik hingga tercampur rata dan jangan ada margarin yang mengendap di bawah mangkok.
- Untuk adonan coklatnya ambil sekitar ¾ adonan kemudian beri bubuk coklat dengan cara diayak setelah itu aduk rata.
- Tuang adonan putih dan coklat secara berselang seling ke dalam loyang sampai habis kemudian gunakan tusuk sate atau sumpit untuk membuat gerakan ulir agar terbentuk motif di dalam adonan.
- Hentakkan beberapa kali dan panggang hingga matang. Saya menggunakan suhu 180°C api atas bawah selama 30 menit (sesuaikan dengan oven masing-masing).
- Siap disajikan.
Tutorial videonya dapat dilihat di sini
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4022196967879617/
simak kreasi bolu marmer kami yang lain di sini