Keripik Singkong Pedas Manis by Bunda Wawa
Di temani suami tercinta …..Malam ini saya lembur
35 kg keripik singkong pedas manis pesanan sebuah cafe harus selesai malam ini .
Adakah bunda bunda yang masih lembur seperti saya .n
Bahan :
10 kg singkong
Di iris tipis memanjang .
Terus di cuci bersih sampai sagunya ilang .Tiriskan .
Goreng dalam minyak yang cukup panas.
Bumbu:
2 ons cabe kering
2 ons cabe rawit
2 ons bawang putih
6 siung bawang merah
6 buah kemiri
1 kg gula merah
3 ons gula pasir
Terasi secukupnya
Asam jawa secukupnya.
Air 1.1/2 gelas belimbing
Caranya :
Semua bumbu di blender sampai halus ..Terus di tumis sampai masak
Kasi air asam jawa yang udah di saring pakai air 1.1/2 gelas belimbing
Masukan gula merah , gula pasir , garam dan penyedap rasa .
Di aduk terus sampai agak kental.
Kecilkan api kompor.
Terus masukan keripiknya sambil terus di aduk biar rata
Selamat mencoba
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/919644261468252/
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak