Oreg Ati Ampela by Bunda Muzaroh
#ResepLangsungEnak
Yuks penggemar ampela ati merapattt… kali ini saya akan berbagi resep salah satu olahan ampela ati(jerohan ayam)…semoga bisa menginspirasi barangkali ada yang punya ampela ati tapi bingung mau di masak apa…ok
Bahan:
15 Ampela Ati
Bumbu rebusan:
2 helai Daun Salam
2 helai Daun Jeruk
1 ruas Jahe
1 sdt Garam
Bumbu halus :
10 btr Merica
5 buah Bawang Merah
2 siung Bawang Putih
5 butir Kemiri
Bumbu tambahan :
1 ruas Lengkuas (di iris tipis)
1 batang Serai (di iris tipis)
2 helai Daun Salam
5 sdm Kecap manis
1 sdt Garam
1 sdt Gula Pasir
Bahan pelengkap:
3 buah Cabe Merah
3 buah Cabe Ijo
Caranya :
~Rebus ampela ati yang sudah di cuci bersih dengan tambahan daun salam,daun jeruk,irisan jahe dan garam,sampai empuk kemudian tiriskan,di iris iris sesuai selera dan sisihkan
~Panaskan minyak goreng -+ 3sdm,tumisan irisan lengkuas dan irisan serai sampai layu,kemudian masukkan bumbu halus,daun salam tumis sampai matang dan harum
~Masukkan ampela ati,kecap manis,garam,gula pasir dan tambahi segelas air biarkan sampai air menyusut dan bumbu meresap
~Masukkan irisan cabe merah dan cabe ijo,aduk aduk sebentar angkat…siap di sajikan dengan taburan bawang goreng.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba
Salam hangat dari pekalongan
Note :
*Bila suka masakan pedas bisa di tambahi rawit merah iris di tumis dengan bumbu halus
#KomunitasLangsungEnak
#LEMegono
#Whatsappgroupwilayahpemalangpekalonganbatang
#Wargapemalangpekalonganbatang
#YukgabungLEMegono
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/2965285640237427/
simak juga olahan ati kami yang lain di sini
#langsungenak#reseplangsungenak#komunitaslangsungenak#fbgrouplangsungenak
#Leoregatiampela