back to top
30.6 C
Jakarta
Sabtu, Januari 18, 2025

Rasanya maknyus sus buah Mariam Rahmatiah

- Advertisement -

#RESEPLANGSUNGENAK
Namanya sus buah. Rasanya maknyus. Harganya tergantung dari si pembuatnya. Yuk mari langsung saja kita ke resep sus buah maknyus ini.

Resep kulit Sus

  • 240 ml air
  • 100-125 gram margarin
  • 140 gram tepung terigu protein tinggi
  • 4 butir telur ayam
  • 1/3 sdt garam
  1. Siapkan panci. Didihkan air dan margarin. Lalu masukkan tepung terigu dan garam. Aduk hingga kalis dan adonan tidak menempel di panci. Pastikan tidak ada tepung yang menggumpal. Angkat dan biarkan sampai hangat kuku.
  2. Masukkan telur satu per satu. Aduk dengan mixer hingga tercampur rata dan licin. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga yang sudah dipasangi spuit bulat. Semprotkan adonan ke loyang muffin kecil yang sudah diolesi margarin. Panaskan oven dengan suhu 200 derajat celcius. Panggang kue sus di oven selama kurang lebih 20-25 menit tanpa membuka tutup oven.

Resep vla

  • 400 ml susu cair
  • 75 gram gula pasir
  • 30 gram tepung maizena
  • 1 butir kuning telur
  • 1/3 sdt garam
  1. Campur susu cair, gula, dan tepung maizena. Aduk rata. Masak di atas api kecil hingga meletup-letup. Lalu masukkan garam. Aduk rata. Biarkan dingin.
  2. Ambil kue sus. Tuang vla. Lalu tambahkan buah-buahan yang sudah diiris di atasnya. Untuk membuat kue sus buah tampak berkilau, siapkan 1 sdm bubuk jeli instan tanpa rasa, 1 sdm gula, dan 100 ml air. Rebus bahan-bahan tersebut sampai mendidih. Setelah itu, siramkan larutan jeli di atas kue. Diamkan beberapa saat sampai jeli mengeras dan hasilnya akan lebih cantik berkilauan.

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/3637013066398011/
baca juga resep sus buah kami yang lain di sini

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri