RESEPLANGSUNGENAK
resep SATE AYAM
Kalau lagi niat, bikin sate ayam sendiri lebih puas, meski agak ribet. Yang pasti lebih higenis, hemat dan soal rasa, bisa disesuaikan dengan selera kita.
Bahan :
- 500 gr daging ayam fillet potong dadu.
- 5 bawang putih
- 2 cm jahe
- 1 sdt garam
- 2 sdm air asam jawa
- 5 sdm minyak goreng
- 5 sdm kecap manis
- 1 sdm air jeruk nipis
Bumbu kacang :
- 2 cabe merah
- 2 bawang putih
- 2 lbr daun jeruk
- 1/2 sdt garam
- 100 gr kacang tanah goreng
- 75 gr gula merah
- 2 sdm air asam
- 100 ml air
Bahan pelengkap :
- 1 bh tomat
- 1/4 bh timun
- 5 bawang merah
- 1 bh jeruk nipis
Cara memasak resep SATE AYAM
- Haluskan bawang putih, jahe, garam.
- Campurkan dengan daging ayam, tambahkan air asam, minyak goreng, kecap manis…
- Tusuk 5-6 potong per 1 tusuk sate.
- Bakar sate sambil dioles sisa bumbu oles, bolak balik sampai matang ..
Bumbu kacang : uleg cabe, bawang putih, garam, kacang, tambah kan gula, air, kecap manis, air asam .. masak sampai meletup letup.
Sajikan sate, tuang bumbu kacang, lengkapi dengan irisan bawang merah, potongan tomat, timun dan jeruk. Jika suka pedas, tambahkan cabe rawit direbus, lalu diuleg dengan garam.
Selamat mencoba…
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/3676697332429584/
simak juga resep sate kami yang lain di sini
resep SATE AYAM by Catharina Maria Sri Sumarti - langsungenak.com
bikin sate ayam sendiri lebih puas, lebih higenis, hemat dan soal rasa, disesuaikan selera. resep SATE AYAM by Catharina Maria Sri Sumarti
Kata Kunci: suka makan suka masak
Bahan Resep:
- bikin sate ayam sendiri lebih puas, lebih higenis, hemat dan soal rasa, disesuaikan selera. resep SATE AYAM by Catharina Maria Sri Sumarti
5