Tomjam Cookies
By Mak Lita’s Kitchen
(fb. Sri Andarini Litaningtyas)
SELAI TOMAT
Bahan:
- 1 kg tomat merah, cuci bersih, buang tangkainya.
- 150 g gula pasir atau sesuai selera
- 1 bh jeruk nipis, ambil airnya
Cara Membuat:
*Didihkan air secukupnya, siapkan air es di wadah lainnya.
*Masukkan beberapa tomat ke dalam air mendidih selama kurang lebih 1 menit.
*Angkat lalu langsung masukkan ke air es. Kupas kulitnya.
*Taruh tomat kupas di wadah lain.Lakukan sampai tomat habis.
–Karena tomat saya berukuran sedang, saya masukkan 5-6 buah tomat sekaligus.
*Belah tomat yang sudah dikupas, buang bijinya. Blender hingga halus.
*Masukkan tomat halus ke wajan teflon, masak hingga hampir kering
sambil sesekali diaduk.
*Masukkan gula pasir dan air jeruk nipis. Cicipi rasanya.
—150 g gula pasir untuk saya cukup manis namun asam tomat dan jeruknya
masih terasa segar.
*Masak hingga selai cukup kering.
*Biarkan dingin, pindahkan ke botol selai dan simpan di kulkas.
Menghasilkan 300gr selai
KUE KERING
Bahan:
- 200 gram terigu protein sedang/all purpose >> saya pakai kunci
- 60 gram maizena
- 2 sdm susu bubuk (optional) >> ga pakai karena ga ada
- 1/4 sdt garam
- 125 gram unsalted butter >> anchor
- 100 gram margarin >> blueband
- 30 gram gula halus (klo mau lebih manis sedikit bisa menggunakan 50 gram)
- 1 sdt vanilla (saya pakai 1/2 sdt bubuk vanilla susu L’Arome)
- 2 sdt matcha powder (green tea bubuk), larutkan dengan sedikit air panas,
dinginkan >> ga pakai
Dusting/coating:
Gula halus
Cara membuat:
1. Campur dan ayak terigu, maizena, dan garam. Sisihkan.
2. Kocok butter dan margarin sampai lembut. Tidak perlu hingga mengembang dan fluffy.
Masukkan gula halus, kocok kembali hingga rata. Masukkan vanilla kocok rata. Matikan mixer.
3. Masukkan campuran terigu. Aduk rata dengan sendok kayu atau spatula.
4. Bungkus wadah dengan plastik wrap. Masukkan adonan ke dalam kulkas.
Diamkan sekitar 1 jam agar adonan lebih set
dan mudah dibentuk (adonan awal memang lembek).
5. Siapkan loyang kuker, alasi dengan kertas roti. Panaskan oven 160’C.
6. Keluarkan dari kulkas, bagi jadi dua bagian. Uleni sebentar agar cukup lunak.
Siapkan alas dan rolling pin. Taburi alas kerja dengan terigu.
Taburi juga permukaan adonan. Gilas setebal +- 0,5 cm.
Cetak dengan cookie cutter lingkaran. Buat 2 bentuk, yang 1 bundar saja.
Yang satu lubangi tengahnya dengan cookie cutter bentuk hati.
Hitung agar pas jumlah pasangannya. Tata dalam loyang, beri jarak secukupnya.
7. Panggang dalam oven sekitar 20-25 menit, cukup hingga bagian pinggirannya
mulai terlihat agak kecoklatan.
8. Keluarkan dari oven, biarkan dalam loyang sekitar 5 menit.
Angkat, oles selai tomat di kue bulat polos. Oles di bagian yang jelek/bawah.
Beri dusting gula halus pada kue yang berlubang hati.
Tempelkan keduanya sehingga selai tomat terlihat dari jendelanya.
Selamat mencoba
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak
#BONICHALL
#LEBONITA