Lempah Kuning Ikan Patin by Endang Eka W
Bismillah..menu siang tadi masak ini buat mamak di rumah..selain praktis karena siang baru sampai rumah juga rasanya yang sangat segar dan semua juga suka masakan serba ikan Alhamdulillah lempah kuning khas bangka
Bahan:
500 gr ikan patin segar
1/2 biji buah nenas iris
9 biji bawang merah
3 biji bawang putih
2 biji kemiri
seruas jari kunyit
1 1/2 ruas jari lengkuas
1 batang serai geprek
sedikit terasi
sedikit air asam jawa
1 biji cabe merah besar
3 biji cabe keriting
2 sdm air jeruk nipis
gula pasir
garam
air
Cara:
* bersihkan ikan patin dengan melumuri air jeruk nipis sebentar, bilas sisihkan
* haluskan duo bawang, kemiri, kunyit, lengkuas, cabe dan terasi masukkan ke dalam panci beserta air dan serai geprek.
* panaskan air beserta bumbu sampai mendidih agar bumbu tidak berasa langu kemudian masukkan ikan, nenas dan air asam jawa.
* didihkan lagi kemudian masukkan garam dan gula pasir koreksi rasa. sebelum di angkat masukkan air jeruk aduk bentar angkat.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/1303416349757706/
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak
#leSaribuSungai
#Lelempahkuningikanpatin