#reseplangsungenak
Assalamu’alaikum..
Saya mau berbagi menu dagangan, barang kali bisa menginspirasi para pejuang Rupiah.
SANDWICH GORENG ala Tyas Dianingrum
Bahan:
- 10 lembar/ 1 bungkus roti tawar tanpa Kulit
- 250gr tepung terigu
- 1 gelas air (untuk melarutkan terigu)
- 5 batang sosis
- ¼ butir bawang bombay (opsional)
- 1 botol saus tomat/ saus sambal (pakai secukupnya saja)
- 1 botol mayonaise (pakai secukupnya saja)
- 500gr Tepung roti/ panir (pakai secukupnya saja)
Cara Membuat:
- Tipiskan roti tawar dengan rolling pin atau botol.
- Beri ½ batang sosis yang dipotong dadu kecil, beri cincangan bawang bombay, dan beri saus dan mayonaise.
- Lipat diagonal, dan dilem dengan larutan tepung terigu, tekan-tekan supaya rapat.
- Celupkan ke larutan tepung terigu, lalu balurkan tepung roti/ panir.
- Goreng dalam minyak yang sudah panas dengan api sedang, hingga kuning keemasan.
Bila ingin dijual, kemas dengan plastik, beri saus kemasan di setiap bungkusnya.
Saya jual perbiji Rp3.000,- apabila bunda ingin mencoba menjualnya, sesuaikan dengan harga bahan baku di daerah bunda ya..
Selamat mencoba..
Silahkan di-share jika bermanfaat,
Salam dari Jogja
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4324604424305535/
simak juga kreasi sandwich kami yang lain di sini