#TIPSDANTRIK
Pada dasarnya, resep donat dari berbagai sumber itu hampir sama. Hanya berbeda di metode pengadukan dan tambahan bahan seperti Bread Improver atau Baking Powder.
Kalau saya, lebih memilih tanpa kedua bahan tersebut. Dengan cara pengadukan yang pas dan proofing yang bagus, insyaAllah akan menghasilkan donat yang lembut.
Beberapa tips supaya bisa menghasilkan donat yang bagus adalah:
- Pastikan semua bahan tercampur rata.
- Jika memilih menggunakan metode pengadukan manual, maka lebih baik bahan cairan dicampur terlebih dahulu bersama ragi dan gula. Baru kemudian masukkan tepung dan bahan lain.
- Usahakan semua udara dikeluarkan pada saat proses degassing, untuk menghindari udara yang masih terjebak di dalam donat dan menyebabkan gelembung pada saat digoreng.
- Proofing yang pas. Waktu bisa menjadi perkiraan, tapi pada saat proses proofing manual perlu diperhatikan suhu ruangan. Jika cuaca sedang panas, otomatis ruangan akan lebih hangat dan donat bisa mengembang lebih cepat.
- Jangan over proofing yang menyebabkan donat terlalu mengembang pada saat digoreng, tapi kemudian mengempis saat dingin.
- Gunakan api yang sedang cenderung kecil.
Semoga bermanfaat ya. Selamat berkarya
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/3866195306813118/
baca juga resep donat kami yang lain di sini