Mooncake by Ola Mariana
Bahan GOLDEN SYRUP:
250 gr gula palem
250 gr gula pasir
1 buah lemon (peras airnya dan potong 4 kulitnya)
300 ml air
Cara membuat:
Masak air dan gula hingga mendidih, aduk sebentar, masukkan air lemon dan potongan kulit lemon, masak lagi dengan api kecil selama 30 menit, JANGAN DIADUK, setelah dingin akan kental. Keluarkan kulit lemon, masukkan dalam toples kaca
Bahan KULIT:
200 gr terigu
140 ml golden syrup
50 ml peanut oil (bisa ganti dengan minyak sayur)
½ sdt vanilla
Cara membuat:
Aduk rata semua bahan hingga rata, masukkan kantong plastik, simpan dulu di kulkas minimal 3 jam
Penyelesaian:
1. Ambil kulit sebanyak 35 gr, bulatkan dan pipihkan, isi dengan isian mooncake (bisa beli jadi, ada rasa pandan kacang ijo, kacang merah, white lotus, coklat, keju, tiramisu, durian dll) sebanyak 25 gr. Bungkus isi dengan kulit (kalau isian mau lebih banyak, jumlah takaran untuk kulit bisa dikurangi)
2. Cetak di cetakan khusus mooncake, panggang dulu 180°C selama 10 menit. Keluarkan, semprot dengan air matang supaya kulit tidak pecah, oles seluruh permukaannya dengan 1 putih telur, panggang lagi 15 menit.
3. Setelah matang, dinginkan.
Notes:
* Mooncake ini lebih enak dimakan besok harinya karena lebih menyerap kulitnya
* Golden syrup bisa diganti dengan madu, tapi rasanya akan berbeda, karena rasa khas dari kulit mooncake di dapat dari golden syrup itu
* Aslinya isian memakai kuning telur asin,tapi disini saya tidak gunakan. Isian bebas sesuai selera aja
baca juga mooncake kami yang lain disini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak #LEMooncake