#RESEPLANGSUNGENAK
Setoran hari ini.. Diinapkan rasanya lebih mantap yaa bundaa..
Sayang tidak punya telur asinnya..
RAWON DAGING SAPI
By Dianish’s Kitchen
Bahan :
- 500 gram daging sapi (sandung lamur), potong dadu
- 1,5 liter air (menurut selera)
Bumbu halus :
- 1 sdt merica/lada
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt jintan
- 2 ruas kunyit
- 2 cm jahe
- 3 buah cabai merah besar buang bijinya
- 7 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 6 butir kemiri, sangrai
- 5 buah kluwek, pilih yang hitam & tua, ambil isinya
Ulek/blender bumbu hingga halus.
Bumbu lainnya :
- 2 ruas lengkuas, geprek
- 4 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, geprek dan simpulkan
- 1 sdt kaldu sapi bubuk
- 1 sdm garam
- 1 sdt gula pasir
Pelengkap :
Sambal
- Kerupuk udang (aku kerupuk ikan)
- Telur asin (tidak pakai)
- Bawang goreng
- Tauge/kecambah yang pendek
- Daun bawang, iris halus
Cara membuat :
- Siapkan wajan, panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan lengkuas, daun salam, serai dan daun jeruk, aduk rata. Gunakan api kecil agar bumbu matang sempurna dan tidak cepat gosong.
- Rebus daging sapi hingga setengah matang/setengah empuk (boleh di presto sekitar 10 menit).
- Masukkan tumisan bumbu kedalam panci rebusan daging, aduk hingga merata. Tambahkan garam, gula pasir dan kaldu sapi bubuk secukupnya. Koreksi rasa menurut selera.
- Masak hingga bumbu meresap dan daging empuk. Angkat.
- Siap disajikan dengan nasi hangat dan pelengkapnya.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/3745307692235214/
baca juga resep rawon kami yang lain di sini