#RESEPLANGSUNGENAK
Bakso Aci
Nyemilnya yang hangat hangat enak.
Resep ciloknya bisa direbus / goreng terserah, adonan juga bisa dimasukkan ketahu goreng.
Resep : Masakankreatif
By : Fah Umi Yasmin
- 100 gr tepung aci { tapioka }
- 100 gr tepung terigu
- 170 ml air panas mendidih
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt merica
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- 3/4 sdt garam
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 2 batang daun bawang, daunnya saja diiris tipis
- air untuk merebus 1/2 panci kecil
Caranya :
Rebus air, bawang putih, gula, garam, penyedap sampai mendidih
Siapkan wadah, masukkan tepung terigu, tepung kanji dan irisan daun bawang kemudian, aduk rata, tuang air panas mendidih yang sudah dicampur dengan bawang putih halus, garam, gula, merica dan kaldu bubuk. Aduk rata pakai sendok, sampai adonan bisa dibentuk dan tidak lengket. Jangan terlalu lama mengaduk, biar tidak keras, sebab tanpa daging
Bentuk bulat-bulat kecil adonan, rebus dalam air yang sudah mendidih hingga cilok mengapung pertanda cilok sudah matang. Angkat, tiriskan.
Bahan :
By : Fah Umi Yasmin
35 Kepala Udang, buat kaldunya
1 sdm minyak goreng
1 liter air
1 sdt gula
2 sdt garam
1/3 sdt merica bubuk
1/3 sdt kaldu instant
Pelengkap :
1 sdt Daun bawang, iris
1 sdt Bawang goreng
1/4 – 1/2 buah Jeruk nipis / lemon
2 sdm Skr
Bumbu kuah :
By : Fah Umi Yasmin
2 buah cabe merah / sesuai selera
3 siung bawang putih
4 siung bawang merah
Seiris jahe geprek
2 sdm minyak udang
Caranya :
Tumis kepala udang dengan minyak goreng sampai harum, masukkan air, rebus sampai mendidih, saring.
Cabe, bawang merah & putih blender / ulek.
Tumis dengan minyak udang, masukkan jahe, tumis sampai harum.
Masukkan bumbu tumisan ke kaldu udang tadi, tambahkan cilok, gula, garam, merica, kaldu instant. Jangan lupa icipin rasanya.
Siap dihidangkan, taburi bawang goreng, jeruk nipis, skr & daun bawang.
Note : Untuk minyak udang, kalau mau bikin balado udang, saya biasa bikin dari minyak baru, nanti buat goreng udang, minyaknya simpan di freezer, buat menumis.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4064235963675717/
simak juga kreasi bakso aci kami yang lain di sini
DENDENG BATOKOK ALA MINANG by Dianfatma Wulan - langsungenak.com
Dendeng batakok agakk unik karena tidak di goreng kering, cukup di pukul pukul saja setelah di goreng biasa.
Tipe: nasi-mie-pasta
Masakan: asian
Kata Kunci: Bakso Aci
Bahan Resep:
4.5