#ResepLangsungEnak
Selamat sore, diTangerang hujan deras campur geluduk.
Gimana cuaca tempat Bunda semua?
Kali ini saya mau bagi resep ayam goreng, ini ayam gorengnya moist dan juicy banget, bahasa umumnya ” rodo kriuk”
Tanpa diungkep, tapi bisa matang sampe kedalam plus renyah..
Ini hampir mirip ayam kentucky, cuma tepung saya larutkan kedalam adonan ayam, dan pakainya tepung tapioka/sagu.
Share resep yaa, mungkin ada yang mau coba.
Bahan ayam goreng moist dan juicy
- 1 ekor ayam bagian dada dan paha
- 1 butir telur
- 5 sdm tepung tapioka
Bumbu marinasi:
1/2 sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk
1/4 sdt lada bubuk
2 siung bawang putih cincang
1 sdt minyak wijen
Cara buat ayam goreng moist dan juicy
- Potong ayam agak kecilan, cuci bersih lalu lumuri jeruk nipis, bilas dan tiriskan.
- Setelah itu balurin dengan bumbu marinasi dan telur, aduk rata, diamkan dikulkas minimal 1jam agar bumbu meresap.
- Setelah dikeluarkan dari kulkas, masukkan tepung tapioka, aduk rata, sisihkan.
- Panaskan minyak goreng, masukkan adonan ayam tadi, goreng hingga kecoklatan.
(minyak harus banyak agar ayam bisa matang sempurna).
Selamat Mencoba.
Salam sehat selalu