#RESEPLANGSUNGENAK
ACAR JAHE
Bahan:
50 gram jahe muda iris
2 sendok teh garam
2 sendok makan cuka
20 gram gula
150 ml air
1 tetes pewarna makanan merah.
Cara:
- Kupas kulit jahe dengan cara dikerok perlahan menggunakan sendok atau pisau. Cuci bersih, lalu iris tipis.
- Taburi jahe dengan satu sendok teh garam. Remas lembut, lalu diamkan sejenak. Sesaat kemudian, jahe akan lemas dan mengeluarkan cairan. Bilas dengan air, tiriskan.
- Didihkan 150 ml air. Masukkan jahe dalam air mendidih, lalu rebus hingga air mendidih kembali sekitar 3 menit.
- Angkat jahe. Sisihkan.
- Masukkan gula, 1 sendok teh garam, cuka dan pewarna makanan dalam air bekas rebusan jahe.
- Ketika jahe terkena cuka, warnanya akan berubah kemerahan. Untuk mempertegas warnanya, agar penampilannya lebih cantik, maka saya tambahkan sedikit pewarna. Jika tidak berkenan, bisa skip.
- Aduk air hingga gula dan garam larut. Matikan, lalu sisihkan hingga tidak panas lagi.
- Tata jahe dalam mangkuk. Siram dengan campuran air cuka. Diamkan sejenak hingga jahe menyerap rasa.
- Sajikan.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4041345449298102/
baca juga resep acar kami yang lain di sini