#RESEPLANGSUNGENAK–langsungenak.com
AYAM BLONDO
Hasil memadukan berbagai bumbu untuk masak ayam kampung, nggak berani bilang rendang ayam, karena bumbu tidak komplit seperti seharusnya.
Lumayan bikin masak nasi harus ditambah nih…
Catatan : Semua dimasak dengan api sedang cenderung kecil ya
Resep
Bahan
1 ekor ayam (kampung) potong potong sesuai selera.
350 ml santan kental sekali
600 ml santan encer
Bumbu uleg
1 sdt ketumbar
8 cabe merah
10 bawang merah
4 bawang putih
6 kemiri
2 cm jahe
2 sdt garam
Bumbu tambahan
15 cabe rawit utuh
2 btg sereh
6 daun salam
5 daun jeruk
2 cm lengkuas
3 cengkeh
2 cm kayu manis
1/5 bunga lawang
2 sdt gula
1/4 sdt bumbu penyedap
Cara
- Masak sampai kering berminyak santan kental tambahkan salam ..sisihkan,
- ini sudah jadi blondo.
- Tumis bumbu uleg, tambahkan bumbu daun daun an.. cabe rawit utuh. masukkan ayam, tuangi santan encer, tutup wajan nya..
- Masak sampai ayam empuk dan bumbu meresap.
- Lalu angkat ayam nya, dan kuahnya dimasak bersama blondo, masukkan gula, bumbu penyedap, …tes rasa… jika sudah asat berminyak…
- Masukkan kembali ayamnya , tes rasa lagi .
- Siap dinikmati
Salam sehat ya teman teman
baca juga resep bumbu blondo kami yang lain di sini