back to top
30.1 C
Jakarta
Senin, Januari 13, 2025

Classic Chocolate Chips Cookies by Dwi Arshi Pratiwi

- Advertisement -

#RESEPLANGSUNGENAK

Classic Chocolate Chips Cookies
Renyah, wangi, enak banget!
Karena nastar terlalu ribet di Ibuk.
.
175 gr butter (wajib! Jangan ganti margarin)
100 gr gula pasir + 50 gr gula palem (blender halus)
1 sdt vanili bubuk
1 butir telur
.
Bahan kering (ayak)
340 gr tepung terigu protein rendah
1/2 sdt baking powder
1/2 sdt baking soda
1/2 sdt garam
.
200 gr chocolate chips
.
1. Kocok butter, gula dan vanili bubuk hingga mengembang (5 menit);
2. Masukkan telur, aduk rata;
3. Masukkan bahan kering, aduk rata;
4. Masukkan chocolate chips, aduk rata pakai spatula.
5. Adonannya bisa dibentuk. Ambil sebanyak 1 sdm (ukuran cookies sesuai selera ya), bentuk pipih, tata di loyang yang sudah dialasi baking paper atau polesan margarin;
6. Panggang 25 menit di suhu 160-170 °C (jangan lupa panaskan oven sebelumnya, minimal 10 menit);
7. Kenali oven masing-masing, ibuk pakai oven tangkring, api agak kecil;
8. Setelah matang, aroma vanila dan butter akan menyeruak. Cookies akan lunak ketika masih panas, namun akan mengeras ketika sudah dingin;
9. Biarkan sesaat hingga cookies agak mengeras supaya mudah diangkat dari loyang, dinginkan di cooling rack. Setelah dingin, simpan di wadah kedap udara.


.
Mau bagaimanapun metode pembuatannya, kalau mau renyah, panggang agak lama suhu rendah. Dan pakai tepung terigu protein rendah.
.
Ini ibuk praktek dua metode. Yang satu butter dikocok hingga mengembang. Satunya dikocok asal rata. Hasilnya?
.
Tak tahu kenapa sama saja. ??
.
Ini sebenarnya resep chocolate chips chewy. Tapi karena ibuk sukanya yang renyah, jadi ibuk modifikasi sesuai selera.
.
Lagian, pas hasilnya chewy, sama Jamesha dikomentar, “Kok melempem, Buk?”
.
Takaran gula juga ibuk kurangi agar tidak terlalu manis. Di resep asli pakai 200 gr. Tapi di sini ibuk pakai 150 gr saja.
.
Oh iya, resepnya adaptasi dari Ci @tintinrayner yaa. Selamat mencoba.

- Advertisement -

https://web.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/3175924019173587/

simak resep chocolate cookies kami yang lain di sini

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri