#ResepLangsungEnak
Bismillah
Cuaca panas memang seringkali membuat kita lemas. Bahkan tak jarang ketika beraktivitas dan kepanasan diluar ruangan yang selalu terbayangkan adalah kenikmatan segelas minuman dingin atau makanan dingin.
Tidak terkecuali anak sulungku. Selalu tergoda dengan penjaja aneka es di depan sekolahnya.
Inisiatif aku ajak dia membuat es loli sendiri.
Bahan
100gr buah semangka
100gr buah pepaya
100gr buah melon
500ml susu cair
100ml gula cair (65gr gula+air sampai 100ml)
pewarna makanan rasa buah (Taro, Mangga, Melon dll) bisa skip
cara membuat Es Loli Buah
- potong dadu semua buah lalu masukkan ke dalam cetakan es secukupnya, (saya 1 sdm)
- Campurkan susu cair dengan gula cair aduk rata bagi menjadi 2 atau 3 bagian untuk diberi pewarna makanan rasa buah.
- Tuang campuran susu dalam cetakan, masukkan ke dalam freezer hingga setengah beku. Lalu beri stik es krim. freezer kembali hingga mengeras sempurna.
Tips melepas es dari cetakan rendam sebentar dengan air suhu ruang setengah bagian cetakan.
Lalu tarik pelan-pelan.
#Posbar
#PostingBareng
#AnekaEsMenyegarkanHilangkanDahaga
#EsLoliBuah
#KomunitasLangsungEnak
#LE_Megono
#WhatsAppGrupWilayahPekalonganRaya
#WargaPemalangPekalonganBatangKendal
#YukGabung_LE_Megono