K3 Kue Kacang Kering by Hati Priyanto
K3 (Kue Kacang Kering) numpang lewat.stok cemilan buat pasukan dirumah dan biar toplesnya ngga kosong! Karena anak anak suka pada galau tuh kalu liat toples kosong
Bahan :
1/4 kacang tanah yang sudah disangrai dihilangkan kulit arinya lalu ditumbuk atau diblender.
1/4 tepung terigu
1 butir telor
1/2 sdt baking soda
1/2 sdt vanili
6 sdm gula halus
1 saset Skm putih
Garam secukupnya
5 sdm margarin yang sudah dicairkan ( bisa diganti dengan minyak goreng bersih)
Bahan olesan:
1 saset madurasa dan 2 kuning telor
Cara :
-Masukan dalam wadah telor gula garam vanili baking soda dan skm aduk pake whisk sampai rata.
-lalu masukan terigu dan kacang tananya aduk lagi sampai rata sambil terahir masukin margarinya.
-Aduk sampai kalis sampai lalu siapkan plastik lebar buat alas adonan -lalu Adonan dipipihkan dengan pemipih pizza/botol sirup lalu cetak sesuai selera.
-Terahir olesi dengan bahan olesan tadi. Dan siap dioven kurang lebih 25 menit dengan api kecil.
*jangan lupa ovenya dipanaskan dulu 10 menitan.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/1142353582530651/
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak
#Lekuekeringkacang