back to top
27.1 C
Jakarta
Sabtu, November 23, 2024

Keripik Pisang Kepok by Lovely Ayi

- Advertisement -

Bismillah…
Resep dibuat: Kamis, 17 Desember 2015 13:25 PM
Pakai pisang yang masih muda/mentah

1.Kupas Pisang

Caranya:
* potong kedua ujung pisang
* kerat/beri sayatan vertikal pada kulit pisang seperti akan mengupas singkong
* kupas kulit pisang dengan membuka sayatan tadi(cara sama seperti mengupas singkong)
* taruh pisang di wadah yg bersih(tidak perlu dicuci asal saat mengupas tangan dan alat bersih/pakai sarung tangan, mau dicuci lebih dulu juga silakan)
* suami saya lebih suka pisang kepok kuning(alternatif: pisang raja nangka)

1 tandan pisang kepok isi 6-7 sisir, hasilnya +/- 2,5 sampai 3 kg keripik pisang
1 sisir= +/- 15 pisang
1 pisang kepok tua ukuran sedang= 60-70 gr
1 pisang kepok muda ukuran sedang=40-50 gr

- Advertisement -

Bumbu :
2 sdt munjung garam
1.5 sdt ketumbar/3 gr
1/4 sdt merica/10 butir/1 gr
2 butir kemiri/8 gr
1 kelingking kunyit/5 gr
1/3 kelingking jahe/2 gr
4 siung bawang putih/16 gr
150 ml air
* untuk 2 epek/30 pisang kepok
* hasil 750 gr keripik pisang
* 1 liter minyak goreng

2.Panaskan minyak dengan API SEDANG AGAK DIKECILKAN

Tujuan: agar keripik tidak cepat gosong
* #Keterangan:
2 LITER MINYAK
1x goreng +/- 9 pisang kepok ukuran sedang= 433 gr jadi 290 gr keripik pisang(setelah jadi keripik hanya seberat 67 % atau susut sekitar 33 % dari berat mentah)
** dari 2 liter minyak dengan 9 pisang sekali goreng bisa sampai 4x goreng dg takaran bumbu 5 sdm
** berikutnya karena minyak sudah berkurang, goreng 7 pisang sekali goreng bisa sampai 3x goreng dg takaran bumbu 4 sdm
** berikutnya 5 pisang sekali goreng dengan takaran bumbu 3 sdm

** PENTING:
Aduk dulu bumbu tiap akan dipakai dan tiap 1 sendok makan cara tuang bumbu sedikit-sedikit/seperti dipercik ke semua permukaan minyak( jangan langsung tuang 1 sendok sekaligus )
** Saat minyak berkurang, kecilkan api
** Tanda keripik siap diangkat/matang pas: keripik mulai banyak yang tenggelam, buih sedikit

3.Langsung serut pisang di atas minyak panas

banyaknya pisang secukupnya=sedang saja, kalau terlalu banyak akan lama kering.Begitu pula kalau takaran minyak kurang, akan lama kering atau pisang yg digoreng jumlahnya jadi sedikit=lama menggoreng

Tujuan diserut langsung di atas minyak:
* agar keripik saling terpisah(kalau diserut dalam jumlah banyak baru digoreng, resiko pisang saling menempel karena bergetah)
* warna lebih cerah karena kalau diserut dulu/tidak langsung digoreng, warna pisangnya gelap karena getahnya keluar
* keripik lebih renyah(garing empuk) karena fresh/langsung masuk minyak
kalau diserut dulu baru digoreng, waktu menggoreng lebih lama kering dan tidak seempuk yang langsung masuk minyak

  • Setelah pisang yang diserut cukup, ciprati bumbu ke beberapa bagian minyak(suami saya pakai kuas silikon), boleh juga pakai sendok makan dan tuang sedikit ke beberapa arah
  • Diamkan beberapa saat.Aduk sesekali agar matang merata
  • Angkat, tiriskan
  • Taruh di wadah yg sudah dialasi dengan tisu/kertas roti
  • Simpan di wadah kedap udara(toples/plastik)

SELAMAT MENCOBA
baca juga resep kripik kami yang lain disini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - tiktok beğeni satın al - tiktok beğeni satın al - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri - sweet bonanza oyna