#RESEPLANGSUNGENAK
Lekker Holland
Recipe by Tintinrayner
Rebake by KhaLa Cake
Bahan Lekker Holland
- 100 gr butter
- 100 gr margarin
- 150 gr gula halus
- 1 sdt pasta vanilla
- 1 butir telur
- 220 gr tepung terigu protein sedang
- 27 gr susu bubuk
Olesan:
1 butir kuning telur
Toping:
Almond, kismis, kacang mete dan wijen (sesuai selera)
Cara membuat Lekker Holland
- Campur butter, margarin, gula halus, pasta vanilla dan telur. Kocok sampai semua tercampur rata dan lembut. Bisa pakai whisk atau mixer.
- Masukan tepung terigu dan susu bubuk yang sudah diayak. Campur sampai rata menggunakan spatula.
- Tuang adonan ke loyang ukuran 20 x 20 yang sudah dialasi baking paper. Jika tidak punya baking paper bisa dioles dengan margarin secukupnya.
- Oles adonan dengan kuning telur lalu bentuk adonan, beri toping sesuai selera. Di gambar saya garis-garis menggunakan garpu.
- Panggang adonan dengan suhu 160°c selama 30 menit atau disesuaikan dengan oven masing-masing. Sebelumnya oven sudah saya panasin terlebih dahulu ya.
Selamat pagi bunda-bunda langsungenak. pagi ini saya perdana membuat Lekker Holand. soal rasa tidak diragukan lagi. enak banget. saya suka.
saya menggunakan loyang 22×10.
karena takut cakenya terlalu rendah. loyang pertama diisi dengan tinggi yang saya harapkan.sedangkan loyang kedua cuma tipis. jadinya saya cuma isi setengah loyang. untuk kedepannya saya berencana akan jual kue ini. tolong masukannya ya bunda.
- kenapa garis garis lekker saya tidak terlalu jelas?
- agar olesan kuning telurnya mantap apakah perlu dicampur pewarna bunda?
- apakah sebaiknya saya ganti loyang dengan ukuran 15×10?
- saya menggunakan otang. apakah proses pembakarannya tidak merata seperti yang di foto ya bunda?
terima kasih atas masukannya ya bunda…
sangat berarti untuk saya.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/3381668158599171/
baca juga resep lekker kami yang lain di sini