#RESEPLANGSUNGENAK
Selamat malam LE Lovers
Ikut meramaikan Posbar LE Saribu Sungai dengan tema Masak Ikan
Ikan Peda Bakar Sambal Dabu-dabu
Bahan :
2 ekor Ikan peda
2 sendok teh Air jeruk nipis
1 sendok teh Garam
1 sendok makan Air asam jawa
5 sendok makan Kecap Manis
3 sendok makan Minyak goreng ( saya pakai Margarin)
Bumbu : dihaluskan
4 siung Bawang merah
2 siung Bawang putih
1 buah Cabai merah kriting
1 buah Cabai merah
2 centimeter Jahe
1 sendok teh Ketumbar bubuk
1 sendok teh Garam
Bahan Sambal Dabu-dabu :
- 1 buah Cabai kriting, potong kecil
- 9 buah Cabai rawit, potong kecil
- 5 siung Bawang merah, cincang
- 3 siung Bawang putih, cincang (boleh diskip)
- 1 buah Tomat, buang biji, potong dadu kecil
- 9 lembar Daun kemangi, iris kasar
- 2 sendok makan Air jeruk kunci
- 1 sendok teh Garam
- 1 sendok teh Gula pasir
- 1/2 sendok teh Kaldu bubuk
- 1 sendok makan Air matang
- 3 sendok makan Minyak goreng
Cara membuat :
- Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit.
- Panaskan margarin. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan air asam dan kecap manis. Aduk hingga rata.
- Olesi ikan dengan bumbu. Lalu bakar ikan sambil sesekali dioles sisa bumbu hingga matang. Angkat.
Cara membuat Sambal Dabu-dabu :
- Campur di mangkuk bahan yang sudah dipotong-potong tadi.
Aduk sampai rata. - Tambahkan air matang, air jeruk kunci, garam, gula dan kaldu bubuk. Aduk-aduk hingga agak layu. Diamkan.
- Panaskan minyak goreng. Jika sudah agak panas, siramkan minyak ke dalam wadah berisi Sambal Dabu-dabu. Aduk hingga tercampur merata.
- Siap dihidangkan.
Sambal Dabu-dabu paling enak dimakan bersama ikan bakar.
Mba Chico Margaretha Mci
Mba Nia Asnain
#Langsungenak
#Posbar
#Masakikan
#LE_SaribuSungaiKalsel
#AyoGabung_LE_SaribuSungai
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4007520592680588/
baca juga resep ikan peda kami yang lain di sini