back to top
26.7 C
Jakarta
Jumat, Mei 16, 2025
Beranda blog Halaman 802

Ayam Bakar Madu by Sofiya Mustafa Baabad

0

Ayam Bakar Madu by Sofiya Mustafa Baabad

Bahan:
Ayam 1 ekor dipotong sesuai selera
1/2 ruas jari jahe digeprek
1 ruas jari lengkuas digeprek
Garam secukupnya
Gula jawa 3/4 sdm
2 sdm madu
1 sdt air asam jawa
Air

Bahan yang dihaluskan:
1/2 sdt ketumbar
7 bawang merah
4 bawang putih
1/2 sdt merica

Bumbu olesan:
1 sdm air jeruk nipis
1 sdm kecap manis
1 sdm mentega yang sudah dilelehkan
1 sdm madu

Cara membuat:
Tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersama jahe dan lengkuas sampai harum, masukkan ayam yang sudah dipotong dan dicuci bersih, tumis sampai ayam berubah warna, tambahkan air sampai ayam terendam, masukkan garam, gula jawa, madu, air asam jawa sampai air menjadi sat atau terserap dan ayam matang.

Siapkan teflon, bakar ayam di teflon sambil dioleskan bumbu olesnya sampai seperti terbakar.

Membakarnya bisa menggunakan teflon, fancy grill, ataupun tatakan bekas kukusan yang sudah tidak terpakai.

Selamat mencoba, semoga berhasil dan selamat menikmati

Original Post:
https://www.facebook.com/photo.php?fbid=1070602846292564&set=gm.822378977861448&type=1

simak resep ayam bakar kami yang lain di sini

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

Chicken Drumstick by Renny Amelia Susanti

0

Chicken Drumstick 1 by Renny Amelia Susanti

Chicken Drumstick by Renny Amelia Susanti 

Kalau dibayangkan sepertinya ribet untuk membentuk Chicken drumstick ini. Tapi kalau sudah praktek mudah banget, simple lagi bahan-bahannya. Yuk dicoba bunda, lumayan buat alternatif lauk anak-anak.

Bahan :
6 potong sayap ayam

Bumbu rendaman ayam :
2 siung bawang putih ulek
1 sdm saus tiram
Garam secukupnya
Merica secukupnya

Bahan pelapis :
Tepung roti secukupnya
1 butir Putih telur

Cara membuat :
Cuci bersih sayap ayam. kemudian potong sayap menjadi 3 bagian yaitu bagian pangkalnya, bagian tengah dan bagian yang kecilnya (bisa dilihat di foto step by stepnya).
Pertama ambil bagian pangkalnya (yang banyak dagingnya), lalu sayat dagingnya ke arah bawah dan kumpulkan dibawah, lalu kepal-kepal.
Selain bagian pangkalnya, bagian yang dekat pangkalnya juga bisa digunakan, nah pada bagian itu kan ada 2 tulang, buang satu tulang yang kecil lalu sayat dagingnya ke bawah. Kepalkan (jika masih bingung mungkin bisa lihat di youtube cara untuk menyayat dagingnya dan membentuknya, hehehe).

Nah, berarti dari 6 sayap ayam tadi bisa menjadi 12 drumstick. Setelah itu lumuri dengan bahan perendam tadi, biarkan selama 1 jam dalam kulkas.
Siapkan bahan pelapis. Celupkan ayam pada kocokan putih telur lalu gulingkan sambil diremas-remas dengan tepung roti.
Panaskan minyak lalu goreng dengan api kecil saja.

Original Post:
https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10206212412481598&set=pcb.821821834583829&type=1&theater

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

Perkedel Babi by Navilia Putri Ardhana

0
Perkedel Babi by Navilia Putri Ardhana
Bahan :
200 gram daging babi cincang ( bisa diganti dengan ayam ato sapi )
1 kotak kecil tahu putih ( hancurkan )
4 sdm jagung manis ( sudah saya rebus sebelomnya )
2 batang daun bawang dicincang
1 buah wortel ukuran sedang diserut
4 butir telor ( simpan sedikit putih telornya buat dicampur tepong maizena nanti )
Cara Membuat :
1. Campur semua bahan jadi 1 adok rata tambahkan lada putih bubuk ( hitam juga boleh ) garam , sedikit perasa ayam
2. Olesi loyang dengan minyak sayur secukupnya kukus selama 20 menit , tusuk dengan garpu kalo kenyal sudah matang
3. Angkat dinginkan .. potong sesua selera
4. Ambil tepung maizena secukupnya + putih telor …( seberapa yang mau digoreng saja ) tambahkan sedikit garam dan lada bubuk tambahkan air yang penting tidak encer … celupkan goreng sampai kuning kecoklatan
5. Sajikan selagi hangat dengan cocolan saos tomat
6. Sisanya bisa ditaruh tupper ware ( kalo bisa pisahkan beri skat plastik 10 biji misalnya ) jadi kalo dikeluarkan nggak semua diambil keluar masukkan freezer kalo mau digoreng baru dikeluarkan
7. Agak boros ditelor soalnya anak anak nggak suka kalo dalam adonan ditambah tepung
8. Cukup goreng seperlunya karena kalo dingin kurang mantaf
baca juga resep perkedel kami yang lain disini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

Seblak by Ummu RuzainHanif

0

Seblak by Ummu RuzainHanif

Satu lagi makanan khas Indonesia, khususnya di Jawa Barat, seblak. Yah seblak memang makanan yang terkenal, karena rasanya bisa bikin melek. Kali ini saya ingin berbagi resep seblak ala saya.

Bahan:
100 g kerupuk mentah, rendam di air hangat sampai lembek, tiriskan.
5 buah cabe rawit (jika suka pedas bisa ditambah lagi)
3 siung bawang putih
1 ruas kencur
1/4 buah kubis (kol) potong tipis
1 buah ampela ayam, potong kecil
1/2 buah bawang bombay, iris
2 sdt garam
1 sdm gula
1 sdt merica bubuk
3 sdm kecap manis
1 buah telur
Minyak untuk menumis
Air secukupnya

Cara membuat:
Haluskan bawang putih, kencur, dan cabe rawit.
Goreng ampela ayam hingga matang, masukkan potongan bawang bombay, masak hingga harum.
Masukkan bumbu halus, tumis hingga harum. Masukkan telur, orek-orek.
Masukkan kubis, beri bumbu gula, garam, dan merica, aduk rata.
Masukkan kerupuk dan sedikit air, aduk sebentar.
Masukkan kecap manis, masak sampai air menyusut.
Koreksi rasa, angkat dan siap disantap

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=1186741891343165&set=gm.821742317925114&type=1&theater

simak resep seblak kami yang lain disini

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

Cah Kangkung Taoco by Elvi Nazir

0

Cah Kangkung Taoco by Elvi Nazir

Bahan:
3 sdm minyak untuk menumis
2 siung bawang putih,cincang agak halus
5 butir bawang merah, cincang agak halus
1 sdm taoco
1/2 sdm saos tiram
2 buah cabai merah,iris serong
1 ikat kangkung, buang akar, cuci bersih di bawah air mengalir, tiriskan, petiki daunnya dan belah batangnya yang muda
Garam secukupnya
Cara memasaknya:
1. Panaskan minyak di wajan, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
2. Masukkan taoco dan cabai merah, aduk-aduk hingga harum.
3. Masukkan kangkung, aduk cepat hingga kangkung tercampur bumbu.
4. Angkat,siap disantap.

baca juga resep cah kangkung kami yang lainnya disini dan disini

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

 

Opor Daun Singkong Plus Terong by Yanie Hijriany Kias

0

Opor Daun Singkong Plus Terong by Yanie Hijriany Kias?

Bahan:
* 1 ikat daun singkong yg masih muda.. ( Kurang Lebih berat nya 100-200gr )
* 1 ikat terong ( Kalau di tempatku 1 ikat terong biasa nya ada 4 terong )
* Santan kelapa ( Aku pakai santan Ka*a )
* cabe rawit di perkirakan bunda ( Kalau seneng pedes di banyakin.kalau gak suka pedes di kurangi )
* Kunyit secukupnya
* Bawang Putih 3 siung
* Bawang Merah 2 siung
* Garam dan penyedap rasa secukupnya
* Daun pandan biar wangi
* 2 sdm Minyak kelapa untuk tumisan
* Air secukupnya

Cara membuat:
-Rebus daun singkong kurang lebih 15 sampai 20 menit..sembari nunggu daun singkaong nya layu,potong-potong terong sesuai selera.
-kalau udah lembut atau layu daun singkongnya di angkat lalu tiriskan.di cuci kembali dengan air bersih.
-Haluskan bawang merah,bawang putih,cabe rawit,kunyit.
-Sediakan wajan ambil 2 sdm minyak kelapa lalu tumis bahan yg di haluskan tadi sampai wangi dan berubah warna menjadi kecoklatan.
-kalau sudah wangi masukan santan sampai di aduk-aduk( Jangan sampai santannya pecah ) kalau gak suka terlalu kental boleh di tambahkan air secukupnya.
-Kalau sudah mendidih masukan daun singkong yang udah di rebus tadi.aduk-aduk terus lanjut masukin terong yg udah di potong-potong sesuai selera.
-Tunggu sampai mendidih dan siap dihidangkan.

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=848711951892541&set=gm.811390205626992&type=1&theater

simak resep terong kami yang lain disini

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

Singkong Balado by Henay Aryadi

0

11951943_1163515586996312_892586076100793906_n

Singkong Balado  by Henay Aryadi

Resepnya (Ala Saya) :
500gr Singkong kupas cuci bersih, potong2, kukus setengah matang, beri bumbu bawang + ketumbar + garam, goreng sampai kecoklatan. Sisihkan.
(Saya pakai singkong presto, siap goreng. Pas kebetulan punya)

Bumbunya :
*Haluskan 5buah cabai merah + 3siung bawang merah + 2siung bawang putih + 1 buah tomat.

Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sayur sampai harum.

*Tambahkan 1sdm air asam jawa + garam + gula + cabai kering bonca** (buat yang suka pedes) Aduk2 sampai bumbu matang,

*Masukkan singkong goreng, aduk rata.

*Sajikan selagi hangat

?#?Salam? huh hah

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/801838179915528/?comment_tracking=%7B%22tn%22%3A%22O%22%7D

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

Terong Cabe Gendot by Yhuy Bela Negara

0

teronggendot

Terong Cabe Gendot by Yhuy Bela Negara

Bahan:
2 buah terong ungu
6 siung bawah merah
2 siung bawah putih
4 buah cabe gendot ijo
2 buah cabe gendot merah
1 buah cabe merah kering
1 buah tomat ukuran sedang
1 sdt gula pasir
1/4 sdt merica
1 sdt kecap manis
Garam secukupnya
1 gelas air putih

*kalau mau pedas sekali tambah cengek domba (apa yaaaa bahasa Indonesianya Hihihi ) dan bisa juga ditambah penyedap rasa atau bumbu tumis…kalo saya gak pake bun…

Cara membuat:
1. Terong potong 2 bulat
2. Cincang bawang merah dan putih
3. Potong miring smua cabe
4. Potong tomat dibagi 6
5. Panaskan minyak goreng lalu tumis semua bahan kecuali terong
6. Setelah harum baru masukan terong
7. Tambahkan air putih dan masukan bumbu halus ( garam, gula, merica, kecap)
8. Tumis dan tutup katelnya sampai air menyusut

Siap dihidangkan

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10207614877519099&set=gm.810950732337606&type=1&theater

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

 

Sop Terong Ungu by Chen May Liang

0

sop terong

Sop Terong Ungu by Chen May Liang

Bahan :
1 terong ungu agak besar potong kotak kotak kecil
150 gr daging ayam, cacah halus bumbui garam, merica, bulat bulatkan
3 ps hati ayam, rebus  potong potong
daun bawang
cabe merah potong potong (optional) kalau buat anak anak ga pakai
4 buah bawang merah,  dan bawang putih rajang halus
air kaldu ayam

Cara memasak :
tumis bawang merah , bawang putih cabe hingga harum, masukan air kaldu
mendidih, garam, merica , masukan bulatan daging ayam, hati, , terong, masak sampai matang semuanya
masukan daun bawang, matang, angkat.

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=1667034893514999&set=gm.818842668215079&type=1&theater

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak#FBGroupLangsungenak

Garang Asem Kuah by Henay Aryadi

Garang Asem Kuah by Henay Aryadi

500gr ayam, potong2 rebus sebentar lalu buang airnya

1,5liter air (kira2 saja, sepanci kecil gitu)
4 siung bawang putih, iris tipis
4 siung bawang merah, iris tipis
10 buah cabe merah keriting, potong serong
5 buah cabe rawit, potong serong
3 buah tomat hijau / orens, potong kotak2
1lbr daun salam
1 ruas jari lengkuas
Gula pasir secukupnya
Garam secukupnya
Penyedap rasa, jika suka

Cara:
*Didihkan air, masukkan semua bumbu & ayam, biarkan sampai ayam empuk.

*Icip2 sampai dirasa pas manis & asinnya, angkat.
Mateng deh
Selamat mencoba!

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/814275022005177/?comment_tracking=%7B%22tn%22%3A%22O%22%7D

simak resep garang asem kami yang lain disini

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak

Terong Balado Pete by Angel Mogie

0

terongbalado

Terong Balado Pete by Angel Mogie

Bahan:
Terong 2 buah (ukuran sedang)
Pete 10 buah
Bawang merah 3 siung
Bawang putih 3 siung
Cabe metah keriting 10
Cabe rawit merah 4
Tomat 1 buah (ukuran besar)
Garam dan gula secukupnya

Cara membuat:
•Potong terong dan pete sesuai selera
•Goreng terong sampai agak coklat, tiriskan
•Tumis cabe keriting, rawit, bawang merah, bawang putih sampai harum
•Masukkan pete, ongseng-ongseng
•Masukkan tomat yang telah di blender/ulek
•Masukkan teorong, aduk sampai merata bumbunya
•Sajikan

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10153276658158458&set=gm.819959238103422&type=1&theater

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak#FBGroupLangsungenak

 

Donat Kentang Isi by Henay Aryadi

0

Donat Kentang Isi by Henay Aryadi

300gr terigu protein tinggi
1 buah kentang ukuran sedang, cuci rebus kupas lalu blender dengan sedikit air sampai lembut seperti bubur bayi
1sdt fermipan
2sdm air hangat
1sct susu bubuk danc**
2sdm gula pasir
1 butir telur
Sejumput garam
2sdm margarin, lelehkan
Isian :
Nutella / coklat meises + skm coklat
Sosis, potong kecil2 tumis sebentar pakai margarin
Keju cheddar parut secukupnya (campur dengan sosis yang sudah ditumis)
Saus sambal

Cara :
*Buat larutan air hangat + fermipan + 1sdt gula pasir + 1sdm terigu, biarkan 15 menit.

*Kocok telur + gula pakai whisker sampai gula larut. Masukkan kentang halus, susu bubuk, larutan fermipan, aduk rata.

*Tambahkan terigu sedikit demi sedikit sambil diayak, aduk rata pakai sendok kayu.

*Masukkan margarin cair & garam, uleni sampai kalis (kalau dirasa terlalu lembek,bisa ditambahkan terigu)

*Bulatkan adonan, tutup dengan serbet lalu diamkan 30 menit.

*Bentuk bulat2 beri isian sesuai selera.

*Goreng dengan minyak panas, api kecil saja sampai berwarna kecoklatan.


Selamat mencoba!

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/814275022005177/?comment_tracking=%7B%22tn%22%3A%22O%22%7D

baca juga olahan donat kentang kami yang lain di sini 

#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak