#RESEPLANGSUNGENAK
Siapa yang sudah pemanasan buat kue kering nih? Suka buat kue kering apa nih bun buat isi toples pas lebaran? Kali ini saya membuat kue kering Chui kao So. Resep dari bunda Dona untuk takaran minyak saya kurangi dan saya tidak menggunakan full butter tapi mix dengan margarin. Patut di coba ya…
“Chui Kao So”
- 200 gr terigu protein rendah
- 75 gr gula pasir halus
- 80 ml minyak goreng
- 1 butir kuning telur
- 25 gr butter
- 25 gr margarin
- ¼ sdt baking powder
- ½ sdt baking soda
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm air suhu ruang
olesan : 1 butir kuning telur
Topping : wijen dan cochochip
cara membuatnya
- Larutkan ½ sdt baking soda ke dlm 2 sdm air
- Masukkan terigu, gula pasir, margarin, butter, baking powder, minyak dan 1 kuning telur, aduk hingga rata.
- Masukkan 1 sdm air larutan baking soda.
- Aduk rata kembali adonan hingga bisa dipulung.
- Ambil secukupnya adonan, lalu bulat-bulatkan adonan dan gepengkan.
- Olesi adonan yang sudah di bentuk dengan kuning telur kemudian taburi wijen.
- Panggang di suhu 170 api atas bawah di rak bawah setelah kue mengembang turunkan di suhu 150 dengan menggunakan api atas dan api bawah selama 20 menit.
- Masukan kue dalam wadah kedap udara setelah kue benar-benar dingin ya.
untuk cara membuat via video bisa tonton di channel youtube Dapur HAQI ya, atau klik link berikut
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4036398129792834/
baca juga resep chui ka so kami yang lain di sini