back to top
26.7 C
Jakarta
Jumat, November 22, 2024

Rasa khas seger nikmat Asem- asem buncis by Yuni Fatmawati

- Advertisement -

#RESEPLANGSUNGENAK
Asem- asem buncis
Jaman kecil menu ini biasa dibuat sama tukang masak diacara hajatan untuk makan rame- rame sama para rewang
Isinya buncis sama tulangan gitu, bisa ceker, sayap atau kalau potong kambing ya kaki kambingnya yang dimasak
Rasa khas seger nikmat
Kali ini saya bikinnya pakai ikan bukan Tulangan
Rasanya Masyaa Allah ..seger banget asem pedes

ASEM- ASEM BUNCIS
ala_mbokfatma

Bahan
100 gr buncis, cuci bersih potong- potong
50 gr tempe potong dadu
2 ekor ikan kembung ( bersihkan potong dua atau selera)
600 ml air
1 sdt minyak sayur

- Advertisement -

Bumbu iris
2 siung bawang merah
2 siung bawang putih kating
5 cabe rawit merah ( selera kepedasan bisa ditambah)
2 lbr daun salam
1/2 ruas lengkuas

Tambahan
3 buah belimbing wuluh ( potong- potong)
1/2 buah tomat matang atau 1 buah tomat hijau
2 mata asam Jawa mentah

1/2 -1 sdt garam ( selera)
1/2 sdt gula merah
1 atau 2 sdm kecap manis ( selera)

Cara

  1. Panaskan 1 sdt minyak sayur dalam panci teplon ( pakai api kecil saja)
  2. Masukkan bawang merah, bawang putih
  3. Cabe rawit, salam, lengkuas masak sampai harum
    Masukkan tempe aduk rata
  4. Tuang air, asam Jawa,masak sampai mendidih
  5. Masukkan ikan, cabe rawit utuh
  6. Setelah 5 menit balik ikan
  7. Masak 5 menit lagi
  8. Tambahkan buncis, garam, gila merah
  9. Masak sampai Tanak
  10. Matikan api
  11. Masukkan tomat, belimbing wuluh

Siap dihidangkan
Untuk 2 porsi karena ini asem pedes jadi anak kecil beda menu
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4099046526861327
simak juga kreasi asem asem kami yang lain di sini

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - tiktok beğeni satın al - tiktok beğeni satın al - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri - sweet bonanza oyna