back to top
27.4 C
Jakarta
Jumat, November 22, 2024

Resep Cabbage Roll atau Siomay Kubis by Ardhi Nurrahman

- Advertisement -

#RESEPLANGSUNGENAK
#CabbageRoll
#postke3

Resep Cabbage Roll
Kali ini mau coba berbagi resep Cabbage Roll atau Siomay Kubis. Secara umum, ini siomay yang dibungkus dengan kubis sebagai kulit. Resep ini saya buat karena permintaan istri yang minta dibuatkan siomay tanpa tepung, lemak dan kulit.

Pelengkap dari Cabbage Roll adalah Chili Sauce atau Chili Oil yang kami buat sendiri. Namun, mohon maaf, untuk keduanya kami tidak bisa berbagi resep.

- Advertisement -

Kami biasanya membagi jadi 3 tahap, persiapan, melipat, dan memasak.

Tahap Persiapan.

Bahan Utama :
350gr dada ayam, tanpa tepung, tanpa kulit.

Setelah di-fillet, dipotong dadu, dimasukkan kulkas 1~2 jam agar daging dingin. Lebih baik dimasukkan ke dalam freezer, baru kemudian diproses menggunakan food prosesor atau chopper atau gilingan. Saat menggiling, tambahkan garam secubit (1/8 sendok teh).
Setelah digiling, masukkan gilingan ayam ke dalam kulkas sampai proses melipat.

Note :
Bila daging sudah dimasukkan ke dalam kulkas/freezer tidak perlu menambah air es/es batu. Kami tidak ingin membuat isian yang terlalu basah karena akan sulit saat proses melipat.

Pemanis :
Ini hanya digunakan sebagai aksen tampilan dan tekstur saat digigit, mengingat dada ayam itu rasanya cenderung ampang dan ‘nepung’, berbeda dengan paha atas.

1 buah wortel buah ukuran sedang, dirajang halus.
50 gram jamur shitake, dirajang kasar.
50 gram jamur kancing/champignon, dirajang halus.
20 batang kucai yang telah dirajang halus.

Bumbu :
1 sendok makan Saos Tiram.
1 sendok makan Kecap Asin.
1 sendok makan Saos Rasa Raja.
3 sendok makan Minyak Wijen.
3 siung Bawang Putih, rajang halus. Bila mau diulek juga boleh. Kalau suka rasa bawang putih, bisa ditambah lebih banyak atau menggunakan bawang putih bubuk.
Sejumput (1/16 sendok teh) merica.
Sejumput (1/16 sendok teh) penyedap jamur.

Note :
Tiap merk bumbu punya rasa khas masing-masing. Jadi penggunaan minyak wijen A sebanyak 1 sendok bisa jadi akan lebih terasa dibanding minyak wijen B sebanyak 3 sendok.

Kulit :
Kubis 10 helai.

Pilih kubis yang tampilannya bagus. Hijau, tidak robek, tidak bolong, dan segar.
Rebus air dalam panci sedang atau besar, tergantung banyaknya kubis. Tambahkan 1~2 sendok makan garam ke dalam air. Tunggu sampai mendidih. Setelah air mendidih, api dibiarkan tetap menyala lalu masukkan kubis ke dalam air panas secara bertahap. Tidak ada patokan waktu berapa lama kubis direbus, patokan kami adalah lembaran daun kubis cukup lentur saat ditekuk dan dilipat.

Setelah dirasa sudah lentur, angkat kubis dan masukkan ke dalam air dingin. Air dingin ini bisa diartikan air es atau air keran dengan suhu ruang. Intinya adalah menurunkan suhu daun kubis agar warnanya tetap bagus. Kenapa harus diturunkan? Karena bila tidak diturunkan kubis yang baru direbus akan tetap ‘dalam proses dimasak” jika suhunya tetap panas.
Setelah kubis dingin, letakkan lembaran kubis di atas saringan untuk mengurangi kadar air. Setelah itu, masukkan ke dalam kulkas sampai saatnya melipat.

Note :
Tidak ada yang pakem untuk kubisnya, kami tidak menggunakan ‘tulang’ kubis karena keras. Jadi kami hanya menggunakan lembaran daun kubis untuk kulit.

Proses Melipat.

Campur gilingan ayam dengan pemanis dan bumbu. Campur hingga teraduk rata. Ambil isian secukupnya, lalu lipat dengan kulit yang telah disiapkan.

Note :

  • Tidak ada pakem untuk melipat. Lipat sesuai dengan selera masing2. Namun, upayakan agar seragam.
  • Sependek pengalaman kami, setelah dilipat, gulungan kubis mampu bertahan hingga 2 minggu di dalam freezer. Beberapa pelanggan ada yang pernah menyimpan sampai 1 bulan di dalam freezer, alhamdulillah tidak ada perubahan rasa.
  • Bila isian berlebih, masukkan isian ke dalam plastik, ikat rapat, masukkan ke dalam freezer. Ini bisa bertahan sampai 1 bulan.

Proses Memasak.

Masukkan gulungan kubis yang telah dilipat ke dalam dandang. Berbeda dengan siomay, gulungan kubis ini insyaallah tidak menempel dengan dandang/kukusan. Masak hingga gulungan kubis terasa padat saat dipegang. Waktu untuk memasak bergantung pada ketebalan isian. Jadi menyesuaikan dengan bentuk dan isian dari gulungan kubis.

Note :

  • Harga jualnya berapa?
    Ini disesuaikan dengan harga bahan di tiap daerah dan seberapa besar ongkos produksi yang ingin ditambahkan.
  • Bila bahan dirasa terlalu mahal, bisa disesuaikan dengan target pasar. Kami tidak menggunakan tepung bila isian dimsum menggunakan dada karena rasanya akan semakin bertepung. Namun bila menggunakan paha atas, kami menambahkan tepung sebagai pengikat dengan kulit.

Jumlah tepung bisa ditambahkan sesuai selera. Hanya saja perlu diingat, penambahan tepung akan menambah jumlah bumbu yang digunakan.

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4012946788804635/

baca juga rsep siomay kami yang lain di sini

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - tiktok beğeni satın al - tiktok beğeni satın al - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri - sweet bonanza oyna