back to top
25.5 C
Jakarta
Kamis, April 3, 2025

Sirloin Steak with Mushroom Sauce by Beng Budiarso

tmp_17217-FB_IMG_1473239379854-971235688

Sirloin Steak with Mushroom Sauce by Beng Budiarso

 

 

Steak & saus mushroom :

Daging steak
Garam & lada
Bawang putih geprek
Rosemary
Butter

mushroom segar
2 sdm kecap manis
5 bt bawang merah
bubuk pala
1 sdm tepung maizena
2 sdm saus tomat
50 ml air
2 sdt kaldu jamur
1 sdm gula
1 sdt garam
1 sdt lada

cara membuat :
1. lumuri daging steak dengan minyak sayur, garam dan lada diamkan 10 mnt sampai meresap
2. panaskan pan sampai sangat panas, masukkan daging
3. diamkan 3 menit pada tiap sisi, masukkan butter dan bawang putih geprek dan rosemary
4. siram2 ke atas steak, lalu balik dan lakukan hal yg sama pada tiap sisinya
5. angkat dan istirahatkan selama 10 menit dan buat saosnya
6. membuat saos, tumis bawang merah, masukkan saos tomat dan kecap manis masukkan bumbu2 kentalkan dengan air maizena dan saring, sajikan bersama daging yg telah diiris

Potato Mash

bahan :
500 gr kentang
1/2 sdt garam
60 ml krim kental
2 sdm mentega
1 sdm susu
1sdt garam
1 sdt lada

cara :
1. kupas kentang dan potong-potong, tambahkan air dingin sampai tenggelam dan garam
2. rebus kentang 20 mnt sampai lunak, lalu cairkan mentega dan krim kental
3. setelah kentang matang tiriskan dan hancurkan, campurkan dengan adonan mentega
4. tambahkan susu dan beri garam dan lada

Thread starter

 

 

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles