Sop Ikan Lele by Keira Eve Hutagaol
Bahan:
2 ekor ikan lele ukuran sedang
2 buah kentang potong sesuai selera
1 bh wortel potong sesuai selera
Bumbu:
1 ruas jari jahe iris tipis
2 batang sereh geprek
1 ruas jari laos geprek
4 siung bawang putih, geprek rajang halus
1 ruas jari kunyit geprek
1 lembar daun jeruk
2 1/2 gelas air
1/2 sdm garam/ tergantung selera
1/4 sdt kaldu bubuk/ kalo suka
1/4 sdt lada bubuk
1 batang daun bawang potong potong
2 helai daun seledri potong potong
1 sdm air jeruk nipis
Cara buat:
-Bersihkan lele, potong sesuai selera, cuci bersih beri perasan satu buah jeruk nipis dan sejumput garam, balurkan ke seluruh bagian ikan lele, diamkan sepuluh menit, cuci kembali sampai bersih, tiriskan
-Goreng jahe dengan sedikit minyak saja sampai harum
-lalu tambahkan sereh, laos dan kunyit, goreng sampai wangi
-tambahkan bawang putih, goreng sampai layu dan harum, tambahkan air
-Setelah air panas dan ber uap, masukkan kentang, wortel dan ikan lele
-tambahkan garam, kaldu bubuk dan lada bubuk, aduk pelan saja
-masak sampai semua bahan matang dan empuk, koreksi rasa
-terakhir masukkan seledri, air jeruk nipis dan daun bawang, sajikan selagi hangat
Note :
masak sop ikan sebaiknya yang digoreng jahe dulu, lalu sereh kunyit dan laos, supaya aromanya keluar Menyatu dengam air sop, menghindari supaya ikan tidak berbau amis saat di sajikan.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/1112159338883409/
baca juga olahan ikan lele kami yang lain di sini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak
#LeSopIkanlele