Tumisan Tetelan dan Petai by Erlina Wati
Menu sederhana untuk makan siang tadi, tumis tetelan dan petai, dalam rangka memberdayakan stok daging rawon dan petai di lemari es. Bumbunya sederhana, tapi dijamin bisa bikin nambah nasi.
Bahan :
300 gram daging rawon, rebus hingga empuk, potong-potong dadu
2 siung bawang putih, iris
3 siung bawang merah, iris
2 buah cabai merah, iris
1 buah tomat, potong-potong
1/2 buah bawang bombay, iris
Petai
Daun salam, daun jeruk, laos, jahe
Garam dan gula
Cara Membuat :
1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai, daun salam, daun jeruk, laos dan jahe hingga wangi.
2. Masukan petai, daging, bawang bombay dan tomat. Masak hingga petai dan tomat layu.
3. Tambahkan garam dan gula, aduk rata, tes cicip.
3. Hidangkan selagi hangat.
simak juga olaha petai kami yang lain disini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak #LETumisanTetelandanPetai