back to top
31.2 C
Jakarta
Minggu, Desember 22, 2024

WADAI IPAU by Efa Wati

- Advertisement -

#RESEPLANGSUNGENAK

Assalamu’alaikum
Kembali lagi dengan posting bareng yang diadakan LE Saribu Sungai dan kali ini dengan tema masakan atau wadai (kue) khas Banjarmasin.

Mumpung masih dalam bulan Ramadhan, saya mencoba membuat wadai Ipau (Lasagna Banjar), dimana setiap bulan Ramadhan banyak kita temui wadai ini. Cocok menjadi salah satu menu berbuka puasa. Silahkan di coba resepnya sebagai berikut:

- Advertisement -

WADAI IPAU

Bahan Kulit:
– 250 gram Tepung terigu
– 2 sendok makan tepung tapioka
– 1 butir telur
– 500 mili liter air
– 1 sendok teh sendok teh garam
– 2 sendok makan minyak goreng

Bahan Isi :
– 4 buah wortel ( potong dadu kecil)
– 2 buah kentang ( potong dadu kecil)
– 2 buah daun bawang (potong tipis)
– 3 butir telur rebus ( iris tipis tipis)
– 200 gram daging ayam atau sapi (potong dadu / kecil/cincang halus)

Bumbu Halus (untuk isian) :
– 5 siung bawang merah
– 3 siung bawang putih
– 1 sendok teh garam
– 1/2 sendok teh merica bubuk
– 1/4 sendok teh pala bubuk
– 1/4 sendok teh kaldu bubuk
– 1/2 sendok teh gula pasir
– 100 mili liter air

Bahan Perekat :
– 65 mili liter santan kental ditambah 150 mili liter air
– 2 sendok makan tepung beras
– 1/4 sendok teh garam

Bahan taburan:
– 1 ikat kecil seledri (iris tipis)
– 1 sendok makan bawang goreng

Bahan Saus (vla santan):
– 65 mili liter santan kental ditambah air 450 mili liter
– 2 sendok makan tepung maizena
– 1/2 sendok teh garam
– 1/4 sendok teh gula pasir
– 1 sendok teh bawang goreng

Cara Buat :
A. Bahan isi :
1. Tumis bumbu halus sampai harum
2. Masukkan daging ayam cincang. Masak sampai matang.
3. Masukkan wortel, tambahkan air, masak setengah matang kemudian masukkan kentang. Masak sampai empuk.
4. Koreksi rasa dan Sisihkan.

B. Bahan Kulit
1. Siapkan wajan teflon (saya pakai ukuran diameter 18 cm). Dadar tipis seperti membuat kulit risoles sampai adonan kulit habis
2. Sisihkan

C. Bahan Perekat
1. Campur santan, air dan tepung beras.
2. Aduk rata dan masak sampai kental. Sisihkan

D. Bahan saus (vla santan)
1. Campur santan, tepung maizena, garam dan gula. Masak sampai mendidih.
2. Tambahkan bawang goreng di vla santan

WADAI IPAU by Efa Wati 1

Penyelesaian :
1. Siapkan loyang bulat yang sudah dialasi plastik tahan panas dan panaskan panci kukusan.
2. Masukkan satu lembar kulit ipau, tambahkan bahan isi secukupnya, dan irisan telur rebus. Siram dengan bahan perekat.
3. Tumpuk lagi dengan kulit ipau dan tambahkan isi dan perekat. Lakukan sampai lembar kulit habis. Jadinya berlapis-lapis.
4. Pada lembar terakhir atau penutup, tambahkan bahan perekat dan irisan telur rebus
5. Kukus kurang lebih 15-20 menit.
6. Setelah matang, angkat dan tambahkan bahan taburan (seledri dan bawang goreng) diatasnya.
7. Dinginkan dan potong sesuai selera
8. Tambahkan vla santan diatasnya kalau mau disajikan (kalau suka ipau kering, tidak pakai vla santan ya)
9. Kalau mau sedikit pedas, tambahkan saus sambal botolan
10. Selamat menikmati dan mencoba

#WAG_LE_SaribuSungai
#PosbarMakananKhasBanjarmasin

https://web.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/3147567678675888/

baca juga aneka kue kami yang lain di sini

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri