Jangan Lombok (Sayur Cabe) by Ika Wulandari
Disini namanya “Jangan Lombok” (sayur cabe).
Menu wajib saat lebaran.
Bahan yang dimasak:
Boleh tahu,tempe,
Udang,petai,kacang Tolo, tetelan sapi, babat sapi, kulit sapi…sesuai selera.
Bumbu halus:
7 siung Bawang merah
5 siung bawang putih
3 cm Laos
1 buah cabe merah besar
1 cm kunyit
1 sdt ketumbar
Sedikit terasi
4 butir kemiri
Garam secukupnya
Sedikit gula
Bumbu tambahan:
5 lembar Daun salam
2 ons cabe rawit merah dan hijau.
Kaldu bubuk secukupnya (boleh skip)
3 sachet santan kara
Cara:
-Bumbu halus ditumis hingga harum,masukkan cabe rawit.
-Pindah dalam panci,beri air secukupnya,Masukkan bahan lainnya.masukkan daun salam,tunggu mendidih.
-masukkan santan kara.cicipi.
#selamatMencoba
#Lebih nikmat bila dimasak malam hari, trus di nikmati keesokan pagi nya.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/1548768141889191/
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak
#LejanganLombok