back to top
32.2 C
Jakarta
Minggu, Desember 22, 2024

Bistik Daging sapi ala mbok Faray

- Advertisement -

Asal usul bistik daging sapi sebenarnya berasal dari Eropa, khususnya Belanda. Pada awalnya, hidangan ini dikenal dengan sebutan “biefstuk”, yang artinya adalah daging sapi panggang. Namun, setelah Belanda menjajah Indonesia, hidangan ini kemudian diperkenalkan dan dimodifikasi dengan bumbu-bumbu khas Indonesia, seperti kecap manis, saus tiram, dan bawang putih.

Di Indonesia, bistik daging sapi sangat populer, terutama di kota-kota besar seperti Jakarta. Hidangan ini biasanya disajikan dengan nasi putih, kentang goreng, dan sayuran seperti wortel dan kembang kol. Ada juga variasi bistik daging sapi yang menggunakan saus jamur atau saus lada hitam. Meskipun berasal dari luar negeri, bistik daging sapi telah menjadi salah satu hidangan khas Indonesia yang terkenal dan disukai oleh banyak orang.

Aku di minta juga untuk mengolah simpanan daging yang sudah membeku di freezer.
Karena keluarga tenteku bukan cabe lovers, maka minta di masakkan bistik.
Oke tante, siap laksanakan.

- Advertisement -

Bistik Daging ala mbok Faray

Bahan Bistik Daging sapi

  • Daging 1 kilo, aku potong jadi 29 iris.
  • Air mendidih 1 liter
  • Daun salam 3 lembar
  • Garam 1 sendok teh
  • Kaldu bubuk 1 sendok teh
  • Kecap 10 sendok makan ( sesuai selera )
  • Bawang bombay 1 buah, iris tipis
  • Minyak 5 sendok makan untuk menumis bumbu

Bumbu halus :
Bawang merah 7 siung
Bawang putih 5 siung
Pala 1/2 buah
Tomat 1 buah
Bawang bombay 1/2 buah
Merica 1/5 sendok teh
Ketumbar 1/5 sendok teh
Jinten 1/5 sendok teh

Cara membuat Bistik Daging sapi

  1. Tumis bumbu halus sampai harum.
  2. Masukkan daging, aduk sampai daging berubah warna.
  3. Tambahkan air mendidih + daun salam + garam + kaldu bubuk.
  4. Masak sampai daging setengah empuk.
  5. Masukkan kecap.
  6. Masak sampai daging empuk.
  7. Test rasa.
  8. Sebelum api kompor di matikan, masukkan irisan bawang bombay.
  9. Aduk sebentar.
  10. Matikan api.
  11. Bistik daging siap di nikmati.

Demikian, semoga bermanfaat.
Suka bistik juga kah mbak Idasoeprapto ??

#TantanganBulanMaret
#KomunitasLangsungEnak
#LE_Megono
#WhatsAppGrupWilayahPekalonganRaya
#WargaPemalangPekalonganBatangKendal
#YukGabung_LE_Megono

Apa perbedaan bistik dan semur?

Penasaran bedanya semur dg bistik ternyata dari rasa hampir sama cuma beda di kuah. Kalau bistik ayam sedikit kental, sedangkan semur lebih cair/bening.

Kenapa namanya bistik?

Istilah bistik berasal dari kosa kata biefstuk (Belanda) dan beefsteak (Inggris). Bistik merupakan salah satu main course atau makanan utama yang berupa olahan daging sapi yang biasanya dinikmati bersama kacang polong, kentang, dan wortel

Apa itu bistik Solo?

Hidangan yang punya nama lain bestik ataupun selat Solo ini dibuat dari potongan daging sapi yang direbus, kemudian ditumis dengan bumbu halus. Manis dan gurih menjadi rasa yang paling dominan. Dalam penyajiannya, bistik daging dihidangkan dengan sedikit kuah.

Bistik dan steak bedanya apa?

Bistik adalah kata serapan untuk “beef steak” yang sebenarnya merujuk pada daging sapi. Namun, sekarang sering dipakai juga utk daging ayam dan ikan. Steak merupakan kata asli bahasa Inggris yang pengucapannya secara umum oleh orang Indonesia lebih mirip diucapkan sebagai “stick”.

Apa bedanya bistik dan galantin?

Apa bedanya bistik dan galantin?
Dua-duanya merupakan Selat Solo, sedangkan yang membedakan hanyalah model daging dan kuah serta saus dalam menu itu. Dalam menu Selat Bistik, dagingnya dipotong-potong seperti steik atau bistik. Sedangkan dalam menu Selat Galantin, daging bestik diganti dengan rolade yang terbuat dari daging giling

Apa itu bistik goreng?

Bistik ayam goreng (juga dikenal sebagai bistik goreng country) adalah sebuah hidangan daging bertepung Amerika yang terdiri dari sepotong bistik (bistik kotak tertenderisasi) yang diolah dengan tepung berbumbu dan penggorengan. Ini dikaitkan dengan masakan Southern Amerika Serikat.

Apa bedanya Selat Solo dan bistik jawa?

Bistik berasal dari belanda sedangkan selat solo adalah modifikasi dari bistik atau dikenal dengan istilah bistik jawa. Bistik pertama kali diperkenalkan oleh orang-orang Belanda yang bermukim di pulau Jawa.

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri