Postingan dihapus terus? Pasti ada salah nya.
Ini postingan kesekian kali nya, semoga tidak dihapus.
DORAYAKI
(Resep Ndaa)
Bahan :
- 2 butir telur
- 4sdm gula pasir
- 1sdm madu
- 1/2sdt vanilla
- 8sdm tepung terigu serbaguna protein sedang
- 1/2sdt garam
- 1sdm air
- 1/4sdt soda kue larutkan dengan 3sdm air
Langkah membuatnya :
- Aduk telur, gula, madu dan vanilla menggunakan whisker (pengocok telur)
- Masukkan tepung dan garam, aduk lagi sebentar. Kemudian tambahkan 1sdm air lalu aduk lagi
- Larutkan soda kue dengan 3sdm air lalu campurkan larutan ke adonannya, aduk lagi hingga merata
- Masak dengan api kecil, jika sudah matang bagian atasnya. Dorayaki sudah bisa dibalik dan masak sebentar
- Angkat dan beri isian sesuai selera (saya pakai selai coklat)
Selesai, Sajikan
Semoga bermanfaat
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/3399061453526508/
baca juga resep dorayaki kami yang lain di sini