Hari minggu waktu nya recook resep baru.simpan resep nya sudah lama,baru sempat recook sekarang,kue kering kelapa,lumer di mulut #dapoerNatasha‘Jangan Lupa Bahagia Karena Bahagia Itu Sederhana’yihaaa
?Kue kering kelapa?
Resep bunda Shenny Suzanna
By Natasha Setiawan
Bahan
500 gr baker mix,kalau tidak ada pakai 250 gr butter dan 250 gr margarin
160 gr gula halus
2 butir kuning telur ukuran besar
1 sdt vanilla bubuk
150 gt kelapa kering,sangrai di Teflon gunakan api kecil sampai kekuningan
Kemudian blender sampai halus atau pakai chopper
500 gr terigu
200 gr maizena
100 gr kelapa kering untuk balutan
Cherry merah potong kecil kecil
Mixer dengan speed rendah ,baker mix dan gula halus sampai lembut kira kira 1 menit
Masukan kuning telur dan vanilla,mixer sampai rata
Masukan kelapa sangrai bubuk ,mixer sampai rata
Masukan terigu dan maizena sedikit sedikit sambil diayak,aduk dengan spatula atau pisau pastry.
Jika adonan sudah bisa dipulung,terigu dan maizena tidak perlu dihabiskan
Ambil 1 sdt ,bulatkan ,beri cheery diatas nya ,gulingkan ke kelapa kering.
Tata dalam Loyang
Panggang 25-30 menit suhu 160°C
Baker mix itu campuran mentega dan margarin ,aroma nya wangi sekali,enak
Selamat Mencoba,Jangan Pernah Takut Gagal Dalam Mencoba Sesuatu
Dan Jangan Lupa Bahagia Karena Bahagia Itu Sederhana#NatashaSetiawan