back to top
25.1 C
Jakarta
Minggu, April 6, 2025

Mangut Ikan Tongkol by Jidah Farida Yamani II

Mangut Ikan Tongkol by Jidah Farida Yamani II

Bismillah
Hari ini jidah masak mangut ikan tongkol, sebetulnya lebih pas ikan asap , pari , atau manyung.
Banyakin tomat hijaunya.
Mau coba ?
Ini resepnya

Bahan:
10 potong ikan tongkol, di pasar ada yang ditusuk atau dijual potongan, cuci dengan air panas.
500 ml santan sedang
50 gram Udang buang kepalanya

Iris tipis atau di haluskan:

50 gram cabe merah (yang suka pedas tambahkan cabe rawit merah)
10 bawang merah
5 siung bawang putih

5 buah tomat hijau/ blimbing wuluh
5 buah cabe merah besar
5 buah cabe hijau besar , iris semuanya

3 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
3 batang sereh
1 ruas lengkuas keprek
1ruas jahe keprek

Cara membuatnya:
-Tumis bumbu halus sampai matang
-Masukkan udang sampai berubah warna
-Masukkan ikan, tambahkan santan, didihkan.
-Tambahkan cabe dan tomat iris ,masak sebentar lagi, angkat.
-Siap dihidangkan
Silahkan Mencoba

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/2357674744331856/
#lngsungenak#reseplangsungenk#komunitaslangsungenk#fbgrouplngsungenak
#lemangutikantongkol

Related Articles

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles