Oseng Pare Teri by Rini Tarigan
Sumber : NCC
Ini sayur kesukaan saya. Kalau dulu masaknya selalu sampai matang. Baru tahu bahwa ternyata lebih enak jika dioseng sebentar saja, karena hasilnya renyah dan segar.
Bahan:
3 buah pare
1 sendok teh garam
50 gram teri Medan
Bumbu:
3 buah cabe merah, iris serong
2 buah cabe hijau, iris serong
4 siung bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
1 batang sereh, memarkan
2 lembar daun salam
1 ruas lengkuas, memarkan
1 sendok teh gula pasir
1 sendok teh kaldu bubuk, bila suka
Sedikit minyak goreng
Cara Membuat:
1. Belah pare, buang bijinya, iris tipis. Remas dengan garam lalu cuci bersih dan tiriskan.
2. Cuci teri Medan, goreng garing. Sisihkan.
3. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bawang merah, bawang putih, cabe merah dan cabe hijau hingga layu. Masukkan sereh, salam dan lengkuas, aduk sebentar. Masukkan pare, gula dan kaldu bubuk, tumis hingga matang.
4. Masukkan teri goreng, aduk rata. Angkat. Sajikan.
Tips:
– Pilih pare dengan “duri” yang tumpul, pasti tidak terasa pahit sama sekali.
– Tumis pare sebentar saja supaya oseng ini renyah dan segar.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/1137033443062665/
baca juga olahan pare kami yang lain di sini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak
#LeosengPareteri