back to top
32.7 C
Jakarta
Rabu, April 30, 2025
Beranda blog Halaman 67

Orek Tempe bumbu ulek by Ismy Maulidasary

0

#ResepLangsungEnak
Latepost ya Bun
Hanya Orek Tempe, andalanku pakai bumbu ulek ya Bun, siapa tahu ada yang mau coba, monggo.

“Orek Tempe”
Bahan :

  • 1 papan tempe (panjang)

Bumbu halus :

  • 1/2 sdt merica (optional)
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 3 butir kemiri

Bumbu tambahan :

  • 2 buah cabe merah keriting diiris (optional)
  • 1/2 ruas lengkuas dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 3 sdm kecap manis
  • 1/2 gelas air
  • 1/2 sdt garam (sesuai selera)
  • 1/2 sdt kaldu bubuk (sesuai selera)
  • 1 sdm gula merah sisir (boleh pakai gula pasir)
  • 3 sdm minyak goreng

Cara memasak :

  1. Iris tempe, kecil memanjang. Atau sesuai selera. Setelah itu goreng tempe hingga agak kering. Tidak perlu terlalu kering. Kemudian angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan minyak goreng. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan. Setelah itu masukkan lengkuas dan daun salam. Aduk hingga harum. Kemudian tuangkan air, aduk sebentar. Masukkan irisan cabe merah dan gula merah. Aduk sampai gula merah larut.
  3. Tambahkan garam dan kaldu bubuk. Tes rasa. Masukkan tempe yang sudah digoreng. Aduk agar tercampur dengan bumbu. Terakhir tuangkan kecap manis, aduk kembali. Setelah air mulai menyusut dan bumbu mengental, angkat dan sajikan.

Simple ya Bun, hehe. Jika suka yang agak kering bisa lebih lama masaknya. Kalau aku suka yang masih agak basah begitu.
Semoga menginspirasi

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4287686734663971/
simak juga kreasi orek kami yang lain di sini

Orek Tempe bumbu ulek by Ismy Maulidasary

SAMBAL GORENG KRECEK by MartyPur Cmss

0

#RESEPLANGSUNGENAK
SAMBAL GORENG KRECEK
Pelengkap gudeg yang paling cocok, adalah sambal goreng krecek yang legit dan pedas.
Resep gudeg sudah banyak di share, jadi saya berbagi resep sambal goreng krecek saja.

Resep
Bahan

  • 200 gr kacang tolo
  • 15 potong krecek
  • 1 ltr santan encer
  • 500 ml santan kental
  • 20 cabe rawit utuh
  • 1 sdt ketumbar
  • 10 bawang merah
  • 3 bawang putih
  • 10 cabe merah besar
  • 5 btr kemiri
  • 1 ptg lengkuas
  • 1 btg sereh
  • 6 lbr salam
  • 3 daun jeruk
  • 1 sdm garam
  • 100 gr gula merah

Cara

  1. Rendam kacang tolo ..lalu rebus sampai empuk
  2. Uleg ketumbar, bawang merah, bawang putih, cabe merah, kemiri, garam …
  3. Tumis sampai harum tambahkan lengkuas, salam, sereh, daun jeruk, gula merah.
  4. Tuangi santan encer, masukkan tolo, cabe rawit utuh, didihkan.. baru masukkan krecek…
  5. Matikan kompor diamkan minimal 1 jam sampai krecek empuk dan santan menyusut.
  6. Masak ulang dan tuangi santan kental ..sampai kuah mengental dan legit. Test rasa.

Salam sehat ya teman teman
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4286290734803571/
baca juga resep sambal goreng kami yang lain di sini

Ikan bilis krispi by Dapurnya Anggie

0

#RESEPLANGSUNGENAK
Ikan bilis krispi
By dapur Endung

Bahan:
-1/2 kg ikan bilis segar
-5 sdm terigu
-5 sdm maizena
-5 sdm tepung beras
-1 sdt kaldu bubuk
-1/4 sdt garam halus
-1 sdt bawang putih bubuk
-1/2 sdt lada bubuk
-1 sdt ketumbar bubuk

  1. Cuci bersih ikan bilis lalu tiriskan
  2. Siapkan wadah masukkan tepung terigu, tepung beras, maizena, bawang putih bubuk, lada bubuk, ketumbar bubuk, kaldu bubuk dan garam halus aduk sampai tercampur rata, sisihkan
  3. Panaskan minyak agak banyak, ambil 1 centong tepung dan ikan aduk sampai tercampur rata lalu ayak agar sisa tepung yang tidak menempel lepas, lalu goreng sampai garing dan kuning sambil diaduk sesekali, ulangi lagi untuk sisa ikan dan tepungnya, setelah matang angkat dan tiriskan, setelah dingin simpan dalam wadah tertutup yang sudah dialasi tissu bawahnya, garingnya tahan lama bisa sebulan asal tertutup rapat.

simak kreasi lauk praktis kami yang lain di sini

Ikan bilis krispi by Dapurnya Anggie

Jajanan tradisional LEMPER GORENG by MartyPur Cmss

0

#RESEPLANGSUNGENAK
LEMPER GORENG
Jajanan tradisional yang disajikan dengan tampilan sedikit berbeda.
Lemper yang biasanya dikukus, dibakar, boleh juga digoreng dengan dibalut tepung panir.

Resep
Bahan

  • 500 gr beras ketan putih
  • 400 ml santan
  • 3 lbr daun salam
  • 1 sdt garam
  • 1/4 btg wortel
  • 6 btg buncis
  • 200 gr daging ayam fillet
  • 5 bawang merah
  • 3 bawang putih
  • 1/4 sdt merica
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  • 1 btr telor
  • 200 gr tepung panir

Cara

  1. Rendam beras ketan minimal 2 jam
  2. Masak santan, garam, daun salam… masukkan beras ketan yang sudah ditiriskan.
  3. Masak selama 10 menit, matikan kompor, lalu aroni dengan dikipas kipasi, kemudian kukus selama 25 menit.
  4. Uleg bawang merah, bawang putih, merica, garam, lalu tumis sampai harum, masukkan ayam yang dipotong tipis, wortel, buncis, tambahkan gula, bumbu penyedap. Test rasa.
  5. Siapkan piring datar, taruh 8 sdm ketan, ratakan, beri isian lalu gulung, rapihkan sambil ditekan.
  6. Kemudian celupkan ke telor kocok, gulingkan ke tepung panir….
  7. Bungkus dengan daun pisang atau lembaran aluminium foil, seperti lemper biasa.
  8. Simpan di kulkas agar set…
  9. Buka bungkus nya…
  10. Goreng sampai kecoklatan.
  11. Potong potong..
  12. Beri cocolan mayones dan saus sambal.
  13. Siap dihidangkan

Salam sehat ya teman teman

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4287616584670986/
baca juga kreasi lemper kammi yang lain di sini

Jajanan tradisional LEMPER GORENG by MartyPur Cmss

BROWNIES SHINY CRUST by Mustika Eka Putri

0

#RESEPLANGSUNGENAK
Resep brownies kali Ini yang paling sering saya pakai tiap kali bikin brownies karena sudah cocok dengan rasa dan selalu muncul si shiny crust nya. Berikut resep dan video pembuatan ya

BROWNIES SHINY CRUST

BAHAN :
150gr Dark Cooking Chocolate (DCC)
100gr Tepung terigu
135gr gula halus (resep asli 150gr tp saya kurangi karena tidak suka kemanisan)
2 butir telur
35gr coklat bubuk
40ml minyak sayur
50gr mentega

CARA MEMBUAT :

  1. Tim DCC, Mentega dan Minyak sayur, jika sudah cair tunggu dingin
  2. Mixer telur dan gula halus hingga gula benar-benar larut. Saya pakai mixer kecepatan terendah selama kurang lebih 2-3 menit
  3. Masukkan lelehan coklat, mentega dan minyak sayur, mixer asal rata saja
  4. Masukkan tepung terigu dan coklat bubuk, mixer asal tercampur rata saja
  5. Tuang ke dalam loyang 20×20 yang sudah dialasi baking paper
  6. Panggang dengan suhu 160°C api atas bawah selama 35 menit. Untuk suhu disesuaikan oven masing-masing yaaa

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4283159365116708/
simak juga kreasi brownies kami yang lain di sini

BROWNIES SHINY CRUST by Mustika Eka Putri - aneka camilan, aneka rot, baking recipe

Marmer Cake Ekonomis by Handi Setiawan

0

#ResepLangsungEnak
Marmer Cake Ekonomis

Bahan-bahan

  • 5 butir kuning telur
  • 5 butir putih telur
  • 200g mentega
  • 180g gula halus
  • 130g tepung terigu
  • 1 sdm coklat bubuk
  • 3 tetes vanilla essence
    bisa ganti vanili bubuk atau skip juga bisa jika tidak suka

jika ingin marmer cake nya tampak lebih tinggi
gunakan loyang turban ukuran 22/23 cm ya
yang saya pakai punya ukuran 25 cm

Cara Membuat

  1. Kocok mentega dan gula sampai lembut
  2. Masukkan kuning telur
  3. Kocok hingga mengembang
  4. Masukkan vanilla essence dan tepung terigu
  5. Aduk rata
  6. Kocok putih telur sampai soft peak
  7. Masukkan putih telur ke dalam adonan kuning telur
  8. Aduk hingga rata
  9. Ambil 1/3 adonan, masukkan coklat bubuk
  10. Aduk rata
  11. Tuang adonan kuning bergantian dengan adonan coklat sampai habis
  12. Panggang hingga matang

Untuk lebih jelasnya bisa nonton video nya di link ini ya

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4286525018113476/
simak juga kreasi marmer cake kami yang lain di sini

Marmer Cake Ekonomis by Handi Setiawan

khas Sumatra Barat Sambal Lado Mudo by Rosmita ‘Titin’ Arientina

0

#ResepLangsungEna
Assalamualaikum..
Besok sudah ada rencana mau masak apa belum bunda-bunda?
Kalo makan tanpa sambel tentunya tidak nikmat ya.
Ini salah satu sambel khas Sumatra Barat.

Sambal Lado Mudo
By : Dapoer Titin

Bahan :
60gr Cabe Ijo
30gr Bawang Merah
1 buah Asam Sundai (boleh ganti air jeruk nipis 1 sdm)
50ml minyak goreng
1/2 sdt garam (sesuai selera)
1/2 sdt Gula pasir (sesuai sselera atau boleh skip aja)

Cara :

  1. Ulek Cabe Ijo + Bawang Merah + garam kasar aja (sebelum diulek, peraskan dulu air asam ke atas cabe dan bawang).
    Sisihkan di mangkok tahan panas, tambahkan gula pasir
  2. Panaskan minyak, saat masih panas siramkan ke cabe ijo yang sudah diulek. Aduk rata.
    Siap disajikan

Note :
Bisa ditambahkan teri yang digoreng terlebih dahulu, taburkan di atasnya. Kemudian aduk terinya disaat akan menikmati sambel
Bisa ditambahkan jengkol goreng ataupun bakar yang digeprek terlebih dahulu.
Selamat Mencoba

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4286875111411800/
simak juga kreasi aneka sambal kami yang lain di sini

khas Sumatra Barat Sambal Lado Mudo by Rosmita 'Titin' Arientina

GULALI BASAH (RAMBUT NENEK) by Irna Nurramadana

0

#RESEPLANGSUNGENAK
GULALI BASAH (RAMBUT NENEK)
Insya Allah, anti gagal.

Bahan A :
250 gr tepung beras/ketan (di sangrai, me : Rse Brand) 1 sdm susu bubuk (optional ya, me : dncow)

Bahan B :
250 gr gula pasir
175 ml Air
1 tetes pewarna (optional, aku pakai merk kepoe-kepoe warna ungu)
¼ sdt citrun/asam sitrat

CARA BUAT :

  1. Pertama sangrai tepung dan susu hingga harum dan ringan. Angkat dan sisihkan hingga suhu ruang.
  2. Masukan gula pasir, air, pewarna dan citrun. Aduk sampai semua larut, masak dengan api sedang saja.
  3. Lalu masak hingga berbuih dan agak mengental kurang lebih 10-12 menit. Jangan terlalu lama karena akan membuat gulali menjadi terasa agak pahit.
  4. pastikan tekstur gulali tidak terlalu cair atau sangat kental ya. Cukup ketika berbuih dan konsistensi agak kental segera matikan kompor, dan aduk hingga buihnya menghilang.
  5. Pindahkan gulali keteflon lain yang sudah di alasi air, gunanya agar gulali menjadi set.
  6. Aduk sampai gulali menggumpal dan bisa di bentuk ya.
  7. Buat lubang seperti donat. Baluri tepung, lipat simpul, tarik dan baluri tepung kembali hingga seperti helaian rambut berulang-ulang.

Catatan :
? jangan berlebihan untuk takaran citrun, karena jika citrun melebihi takaran akan membuat gulali sulit di bentuk, dan jika tidak memakai citrunpun gulali akan keras.
? Penting untuk konsistensi gulali pas ya. Jangan terlalu cair atau kental. Karena jika terlalu cair sulit di bentuk, dan jika terlalu kental akan keras dan pahit.
? setiap kali melipat dan menyimpul adonan wajib taburi tepung agar tidak menempel dan membentuk helaian rambut yang rapih.

Akhirnya rasa rindu jajanan legend ini sudah bisa buat di rumah ya. Semoga bermanfaat.
Nah yang mau lihat video step by step singkatnya agar lebih jelas aku posting di Instagram, boleh follow dan mampir ya disana

https://www.instagram.com/reel/CQiXkYhBZam/?utm_medium=copy_link&fbclid=IwAR2iLCeZtPE8zt7nOhlW4vvMxqP7xOgovqF-eAOvq7NjT88Ma6TXHJCmVnI
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4286942188071759/
simak juga kreasi kue jadul kami yang lain di sini

GULALI BASAH (RAMBUT NENEK) by Irna Nurramadana

korban tiktok ASINAN MANGGA KOPYOK by Beta Al Chasana

0

#ResepLangsungEnak
Judulnya gara gara Tiktok.
Tiba tiba pas lagi jalan sama anak lanang bujang, dia nanya dimana beli mangga mengkal. Jadilah, kami langsung ke pasar dulu beli mangga, baru balik ke rumah. Saya pikir dia mau rujakan sama temannya. Ternyata dia minta tolong saya supaya mangganya dikupas. ” Buat apa, nak ? “. Ditunjukkanlah videonya ke saya. Ealah, ternyata kepengen Asinan Mangga. Saya bilang ke dia, jaman dulu juga suka membuat Asinan Mangga model dikopyok/dikocok gitu. Waktu upload hasilnya di sosial media, ehh beberapa teman komen, korban tiktok. Nah, baru ngeh saya kalau di Tiktok sudah viral Asinan Mangga Muda.
Berikut resepnya

ASINAN MANGGA KOPYOK
Bahan
2 buah mangga muda/mengkal
3 sdt gula pasir
1 sdt garam
1/4 sdt kaldu bubuk
1 sdt bubuk cabai (bisa disesuaikan selera)

Cara buat

  1. Kupas mangga, cuci bersih, potong potong setebal 0.5 cm.
  2. Tempatkan potongan mangga dalam toples plastik.
  3. Tambahkan gula pasir , garam, kaldu bubuk dan cabai bubuk.
  4. Tutup toples, guncang guncang toples sampai mangga dan bumbu bercampur rata.
  5. Siap dinikmati.

Dijamin, dari awal mengupas mangga sampai mengguncang toples, gigi sudah terasa ngilunya.
Oh iya, kalau saya jaman dulu, karena belum ada cabai bubuk, sukanya menggunakan cabai rawit yang dipotong tipis tipis. Rasanya, lebih nendang pedasnya.
Selamat mencoba

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4286028281496483/
simak kreasi asinan kami yang lain di sini

korban tiktok ASINAN MANGGA KOPYOK by Beta Al Chasana

Bicolor croissant by Dodik Aprianto

0

#RESEPLANGSUNGENAK
Maksut hati bikin bicolor croissant, ternyata supaya dapat warna yang cantik susah juga

Bicolor croissant ala saya
Bahan biang/Preferment
Starter/Ragi natural :40gr
Tepung protein tinggi : 40gr
Air : 20ml

Bahan adonan
Tepung protein tinggi : 240gr
Gula : 30gr
Garam : 4gr
Biang/Preferment : 100gr
Ragi instan : 4gr
Kuning telur : 15gr ( 1 biji )
Susu uht : 130ml
Bubuk Matcha/Green tea : 5gr ( bisa di tambah jika kurang hijau )
Mentega : 30gr

Bahan laminasi
Mentega : 130gr
Bahan olesan
Susu : 50ml
Kuning telur : 1 biji
Minyak zaitun : 10ml
Madu/Maple sirup : 20ml ( secukupnya )

Cara membuat :

  1. Saya buat biang atau preferment 3 jam sebelum proses pembuatan adonan croisant.
  2. Ketika biang sudah mengembang sempurna campurkan semua bahan adonan kedalam baskom bersih kecuali mentega, uleni sampai semua bahan tercampur rata.
    Setelah adonanya tercampur rata, baru masukan mentega dan uleni sampai kalis elastis.
  3. Setelah adonan kalis elastis, ambil sebagian/100gr adonan dan campur dengan bubuk green tea sampai rata.
    Kemudian bulatkan dan olesi permukaan ke dua adonan dengan minyak lalu istirahatkan adonan kurang lebih 1-2 jam.
    Setelah itu, gilas dan buang udara yang terperangkap di dalam adonan lalu bungkus ke dua adonan dengan plastik secara terpisah dan di istirahatkan kembali selama 12 jam atau semalaman di dalam kulkas.
  4. Bentuk dan pipihkan mentega laminasi kedalam plastik dengan ukuran 15x15cm lalu istirahatkan di dalam kulkas.
  5. Keesokan harinya mulai proses laminasi dengan metode 343 ( 1 double fold + 1 single fold ) dan di setiap slesai tahapan laminasi, adonan di istirahatkan kurang lebih 1-3 jam di dalam kulkas supaya mentega tidak leleh.
    Penting di ingat, sebelum melakukan proses laminasi pastikan suhu ruangan di bawah 20 derajat agar mentega tidak cepat leleh.
  6. Setelah selesai proses laminasi, gilas adonan yang sudah di campur dengan green tea sampai ketebalan yang di inginkan dan lebar sama dengan adonan utama.
  7. Lalu tumpuk adonan green tea dengan adonan utama dan gilas secara perlahan sampai ketebalan 3-5 milimeter dengan ukuran panjang 40cm dan lebar 25cm.
    Kemudian potong adonan menjadi 5 bagian dengan ukuran 8cmx25cm, setelah itu istirahatkan adonan kedalam kulkas dengan di bungkus plastik selama 30 menit.
  8. Setelah 30 menit, kluarkan adonan dan potong masing-masing menjadi 2 bagian dengan sudut potong melintang agar membentuk segitiga.
    Setelah itu gulung adonan dengan posisi lapisan green tea berada di bawah, lakukan sampai adonan habis, kemudian simpan adonan yang sudah jadi kedalam lemari pembeku selama 6-12 jam atau semalaman.
  9. Keesokan harinya saat proses proofing diamkan adonan di atas loyang panggang selama 2-3 jam, dan di 1 jam pertama olesi permukaan adonan dengan susu.
    Setelah adonan mengembang sempurna, olesi dengan kuning telur+susu dan siap di panggang selama 20-25 menit dengan suhu 180 derajat selama 10 menit dan 175 selama 15 menit.
    ( Sesuaikan dengan oven masing-masing )
  10. Setelah matang langsung oles croissant dengan madu/maple sirup agar warna semakin cantik dan mengkilat.

Catatan :
Pastikan waktu proofing dengan pas atau sesuaikan dengan suhu masing-masing ruangan agar mendapat honeycomb yang cantik.
Suhu oven sangat menentukan warna dan tingkat kematangan yang pas, biar tidak kayak saya, warna hijaunya ikut coklat karena oven kepanasan

Selamat mencoba, salam baking dari Banyuwangi, terimakasih.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4283638391735472/
simak juga kreasi croissant kami yang lain di sini

Bicolor croissant by Dodik Aprianto

Kue Lapis Bunga Kamboja by Annansya Aina

0

#RESEPLANGSUNGENAK
Assalamualaikum
Nyoba bikin kue lapis pakai cetakan bunga Kamboja
Maaf ya jika masih ada kekurangan
Pakai resep bunda Sarah cantik ginuk Ratu Kue Lapis

Kue Lapis Bunga Kamboja
Resep : Bunda Sarah

Bahan – bahan :
200 gr tepung beras
100 gr tepung tapioka
249 gr gula pasir
900 ml santan kental sedang
1 saset vanili bubuk
1/2 sdt garam halus
1 sdt pasta pink
1 sdt pasta kuning
( Untuk warna sesuai selera ya )

Cara membuat buat :
Masak santan masukkan garam halus vanili bubuk hingga mendidih angkat lalu biarkan dingin
Siapkan wadah masukkan gula, tepung beras, tapioka , aduk lalu masukan santan , aduk lagi
Bagi adonan menjadi 3
1 adonan warna putih
1 adonan warna kuning
1 adonan warna pink
Siapkan kukusan , olesi cetakan bunga Kamboja dengan minyak goreng ,
Setelah air kukusan mendidih, masukan 1 centang warna pink , lalu kukus selama 5 menit ,setelah 5 menit masukkan warna putih, tunggu lagi 5 menit dan masukan warna kuning
Jadi proses menunggu tuangkan ganti warna itu 5 menit ya
Terakhir kukus selama 15 menit sampai mengeras
( Setiap ruang warna, takaranya 1 centong sayur )

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4278257102273601/
simak juga kreasi kue lapis kami yan lain di sini

STIK JAGUNG KENTANG cemilan MPASI usia 1 taun keatas by Lia Mj

0

#RESEPLANGSUNGENAK
STIK JAGUNG KENTANG
Resep ini terinspirasi dari salah satu video channel youtube Endeus Tv dengan sedikit perubahan.
Resep ini bisa juga untuk cemilan MPASI usia 1 taun keatas. Bentuknya yang menarik mungkin bisa membuat anak-anak dengan senang hati makan tanpa drama.

Bahan:

  • Jagung manis 200 gram
  • Kentang 200 gram
  • Daging ayam cincang 75 gram
  • Keju cheddar 50 gram
  • Garam 1 sdt
  • Kaldu bubuk ½ sdt
  • Lada bubuk ¼ sdt
  • Bawang putih 2 siung
  • Daun seledri 2 batang
  • Telur 1 butir
  • Tepung terigu 50 gram
  • Tepung roti 100 gram
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

  1. Tumbuk kasar 100 gram jagung kemudian masukkan ke wadah dengan 100 gram jagung yang tidak ditumbuk
  2. Rebus kentang sampai empuk
  3. Haluskan kentang yang sudah direbus kemudian masukkan ke wadah yang berisi jagung
  4. Rebus daging ayam sampai matang
  5. Haluskan daging ayam yang sudah direbus dan masukkan ke wadah yang berisi jagung dan kentang
  6. Tambahkan keju cheddar yang sudah diparut, garam, lada bubuk dan kaldu bubuk.
  7. Tambahkan bawang putih yang sudah dihaluskan
  8. Tambahkan daun seledri yang diiris tipis-tipis
  9. Aduk semua bahan sampai tercampur rata
  10. Ambil adonan secukupnya dan bentuk menyerupai paha ayam menggunakan stik es krim
  11. Baluri adonan yang sudah dibentuk dengan tepung terigu, kemudian baluri dengan telur yang sudah dikocok, dan yang terakhir baluri dengan tepung roti
  12. Goreng stik jagung keju yang sudah dibentuk dengan api kecil sampai coklat keemasan
  13. Jangan lupa dibolak-balik agar matang merata dan tidak gosong
  14. Jika sudah coklat keemasan, angkat lalu tiriskan

Selamat mencoba
Untuk cara pembuatan yang lebih jelas bisa klik link dibawah ini

https://www.facebook.com/groups/langsungenak/posts/4283682691731042/
simak kreasi camilan kami yang lain di sini