Postingan perdana nih buntik..yg mau resep akan saya tulis dikomen..harap sabar menunggu ya..
Rolade Ayam Panir by Zahra Zalikha Fadri
Bahan-bahan:
Bahan Kulit:
3 butir telur, dikocok lepas
1 sendok makan air
1/4 sendok teh garam
minyak untuk menggoreng
Bahan Isi:
200 gram ayam giling
100 gram wortel parut
2 siung bawang putih, dihaluskan
Daun seledri, diiris halus
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok makan tepung sagu
2 butir telur, dikocok lepas
Bahan Pelapis:
125 gram tepung panir oranye
2 butir telur, dikocok lepas
Cara membuat:
Kulit, aduk rata telur, air, dan garam. Buat dadar tipis-tipis di wajan datar diameter 18 cm. Angkat dan sisihkan.
Isi, aduk rata bahan isi. Oleskan bahan isi di atas kulit. Gulung dan bungkus dengan plastik.
Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang. Potong miring tebal 1 1/2 cm.
Gulingkan di atas tepung panir oranye. Celup ke telur. Lapisi lagi dengan tepung panir.
Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kuning keemasan.
Sajikan dengan saus sambal…
simak resep rolade kami yang lain di sini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak