Siomay by Kurnia Nuraeni
Bahagia itu, ketika kita nemu resep rahasia babang-babang tukang siomay Bandung asli. Setelah uji berkali-kali pakai resep ini itu, Alhamdulillah dapat rasa yang dijamin bikin nagih teruuuusss…..kenyal dan lembut bangettttt, ga alot sama sekali….
Bahan:
600 gram daging fillet ikan tenggiri yang sudah di haluskan
200 gram tepung tapioka/sagu
300 gram labu siam, kukus dan haluskan
4 siung bawang putih, haluskan
2 sendok teh garam (sesuai selera)
2 sendok teh gula pasir
4 putih telur
1 buah wortel, parut
Bahan Saus Kacang:
200 gram kacang tanah kulit, digoreng
3 siung bawang putih, digoreng
8 buah cabai merah keriting, digoreng
3 sendok makan gula merah
2 sendok teh garam
650 ml air hangat
1 sendok makan air asam jawa (dari 1/2 sendok makan asam jawa dan 2 sendok makan air)
Bahan Pelengkap:
75 ml kecap manis
5 buah jeruk limau
Saus Kacang:
-Haluskan kacang tanah, bawang putih, cabai merah keriting, gula merah, dan garam.
-Tuang air hangat. Masak sampai kental.
-Tambahkan air asam jawa. Aduk rata.
-Sajikan dengan jeruk limau kecil-kecil dan kecap jika suka.
Cara Pembuatan Siomay:
? Campur daging tenggiri, labu siam, semua bumbu, dan putih telur. Aduk dan uleni rata atau masukkan ke food proccesor jika ada.
? Masukkan tepung tapioka/sagu, aduk rata tapi jangan di uleni.
? Masukkan adonan siomay ke dalam kulit pangsit, taburi wortel parut.
? Kukus hingga matang sekitar 20 menit.
Angkat dan sajikan siomay hangat dengan saus kacang.
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/1326989474067060/
simak resep siomay kami yang lain disini
#Langsungenak #ResepLangsungenak #KomunitasLangsungenak #FBGroupLangsungenak
#Lesiomay