back to top
27.1 C
Jakarta
Senin, Desember 23, 2024

KASTENGEL Ekonomis by Dinni Dewi

- Advertisement -

#RESEPLANGSUNGENAK
Source : rickeindriani_ordinarykitchen
Rebake and Modif : ala Dinni Dewi

KASTENGEL Ekonomis
Bahan Bahan :
300 gram Butter Margarine
200 gram Keju Parut
20 gram Susu Bubuk
50 gram Tepung Maizena
350 gram Terigu Protein Rendah

Bahan Olesan :
2 Kuning Telur
1 sdt Minyak Sayur

- Advertisement -

Bahan Taburan :
Keju Parut Kering

Cara Membuat :

  1. Pertama parut terlebih dahulu keju, sebarkan diatas loyang, lalu simpan di suhu kulkas, biarkan kering di angin anginkan minimal selama 2 hari.
    Hari ke 3, keluarkan keju parut dari kulkas dan biarkan di suhu ruang selama 30 menit, lalu panggang di oven selama 25 menit memakai suhu 100°C.
    (Sebelumnya oven harus sudah dipanaskan dulu selama 15 menit di suhu 200°C)
    Sesekali aduk keju agar keringnya merata, lalu panggang kembali hingga selesai.
    Setelah keju kering, keluarkan dan biarkan di suhu ruang.
  2. Di wadah lain, masukkan Butter Margarine, aduk hingga lembut.
  3. Lalu masukkan Keju Parut kering, aduk dengan Spatula.
  4. Masukkan juga Susu Bubuk, Tepung Maizena dan Terigu sambil di ayak.
    Aduk ratakan dengan Spatula, lanjut ratakan dengan tangan (pakai sarung tangan plastik) asal rata saja tidak perlu di uleni.
  5. Kemudian ambil sebagian adonan, alasi plastik, gilas dengan Rolling Pin ketebalan 1cm, cetak dan simpan pada loyang yang sudah diberi Baking Paper.
    Lakukan langkah ini hingga adonan habis.
  6. Sebelum lanjut ke tahap berikutnya, panaskan oven terlebih dahulu selama 15 menit di suhu 200°C.
  7. Selanjutnya beri olesan Kuning Telur dan Minyak Sayur pada permukaan kue yang sudah di cetak.
  8. Taburi dengan Keju Parut Kering.
  9. Panggang kue di suhu 140°C selama 45 menit menggunakan api atas bawah (hingga permukaannya kecoklatan) sesuaikan dengan oven masing masing.
  10. Jika sudah matang, keluarkan kue dan biarkan dingin di suhu ruang sebelum di masukkan kedalam toples.

Tutorial lengkap ada pada link berikut :

Terima Kasih,
Semoga Bermanfaat
https://www.facebook.com/groups/langsungenak/permalink/4129770087122304/
baca juga resep kastengel kami yang lain di sini

- Sponsored -

Related Articles

Latest Articles

mersin escort - deneme bonusu veren siteler - Werbung Berlin - sahabet kayıt - uçak oyunu bahis - buy followers twitter - Kablo döşeme ve sarma makinesi - güvenilir casino siteleri